Serre (Humas Bulukumba) – Hari ini merupakan hari pertama pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk Peserta didik MIS Serre berjalan dengan lancar. Seluruh peserta didik sangat antusias mengikuti proses ujian, Senin, (06/06/2022)
Mengingat pelaksanaan ujian penilaian akhir tahun (PAT) dilakukan secara tertulis bagi peserta didik kelas satu sampai kelas lima yang rencana akan dilaksanakan sampai sabtu tanggal 11-06-2022 mendatang.
Dikutip Humas, Kepala MIS Serre menghimbau agar peserta didik benar-benar memperhatikan setiap butir soal sebelum menjawab.
"Jadi,anak-anakku harus memperhatikan betul soalnya baru dijawab, perhatikan apa yang diminta soalnya, jangan sampai kalian salah dalam menjawab, Jika lain saoal dan lain juga jawaban, maka tidak akan ketemu itu." kata Muhammad Anwar sambil tersenyum.
Sementara itu salah satu dari siswa kelas dua yakni Muhammad Sulkifli merasa senang karena menganggap soal-soal yang dikerja tadi semuanya pernah Ia pelajari sebelumnya.
"Saya sangat senang sekali, semua soal yang keluar tadi pernah diajarkan oleh ibu guru bahkan pernah diberikan melalui rangkuman kisi-kisi kemarin. Semoga soal-soal berikutnya juga seperti itu." Ujar Sulkifli penuh harap. (Wty/Ady)