Pembentukan Panitia PAT MTs Nashrul Haq Pajalele Gelar Rapat

Pembentukan Panitia PAT MTs Nashrul Haq Pajalele Gelar Rapat

Pajalele (Humas-Sidrap) - Menjelang akhir semester, MTs Nashrul Haq Pajalele menggelar rapat pembentukan panitia penilaian akhir tahun (PAT)

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh kepala Madrasah dan diikuti oleh seluruh jajaran pendidik dan tenaga kependidikan MTs Nashrul Haq Pajalele pada Rabu (11/5/2022)

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk  pembentukan kepanitiaan dan pembahasan tekhnis atau pelaksanaan PAT tahun pelajaran 2021/2022

Dalam arahannya, kepala madrasah Tri Handayani menyampaikan pelaksanaan PAT sebagai penentu kenaikan kelas bagi peserta didik kelas VII dan VIII.

"Penilaian Akhir Tahun merupakan tolak ukur kenaikan kelas bagi kelas VII dan VIIi dan nantinya akan dilaksanakan secara online" Jelasnya.

Kamad menambahkan meski pelaksanaan PAT masih akan dilaksanakan pada akhir bulan mei mendatang, namun pembentukan panitianya sengaja dipercepat guna memberikan ruang dan kesempatan bagi panitia untuk bekerja maksimal.

" Kegiatan PAT nantinya baru akan dilaksanakan pada akhir bulan mei mendatang, sehingga panitia bisa bekerja maksimal," Terangnnya.

Pelaksanaan PAT akan dikemas dalam bentuk ujian online. Dimana panitia pelaksana akam memanfaatkan aplikasi geogle Form sebagai media pendukung dalamenyukseskan kegiatan tersebut.(ilh)


Daerah LAINNYA