Kegiatan KUA Somba Opu

Penyuluh KUA Somba Opu Lakukan Pembinaan di Daerah Pemulung

Penyuluh saat berada di lokasi pemulung

Somba Opu (Humas Gowa). Pengelolaan sampah tidak lepas dari peran aktif pemulung dalam mengumpulkan sampah-sampah yang dapat didaur ulang atau dimanfaatkan kembali.

Oleh karenanya sebagai bentuk apresiasi, KUA Kecamatan Somba Opu mengadakan program berbagi sekaligus pembinaan bagi para pemulung.

Guna meningkatkan pengetahuan pemulung, maka penyuluh KUA Somba Opu, Masniati dan Fatmawati melakukan pembinaan secara langsung ke lokasi para pemulung, Rabu (23/8/2023).

Berlokasi di daerah para pemulung tepatnya di Kelurahan Tamarunang, Masniati dan Fatmawati melaksanakan sosialisasi sekaligus menyampaikan program pembinaan mengenai kegiatan pengajian baca tulis Al-Qur'an untuk para pemulung.

"Kami dari penyuluh KUA Kec. Somba Opu, maksud kedatangan kami adalah untuk mengadakan program dari KUA Kecamatan Somba Opu yaitu kegiatan berbagi pada pemulung sekaligus memberi pengetahuan menyangkut baca tulis Al-Qur'an," terang ketua IPARI Gowa itu.

"Dan kegiatan ini kami akan adakan setiap hari Jum'at sekaligus berbagi berkah di hari Jum'at," jelas Fatmawati.

Dg. Kebo, salah seorang pemulung menyampaikan rasa terima kasih atas kegiatan ini. "Kami sangat berterima kasih sudah diperhatikan dengan adanya kegiatan pembinaan ini," ucapnya.(Umi/OH)


Daerah LAINNYA