Persiapan KSM 2022, Siswa MA PP Nurul Falah Ini Belajar Perhitungan Super Cepat

Amaliyah Rezki, Peserta Didik MA PP Nurul Falah Bulukumba, Siap Hadapi KSM Matematika 2022.

Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Amaliyah Rezki memiliki ketertarikan terhadap mata pelajaran matematika. Siswa kelas 12 Madrasah Aliyah PP. Nurul Falah Bulukumba ini, mengaku suka mempelajari perhitungan, pengurangan, perkalian dan pembagian dengan cepat. 

"Saya suka karena dapat menggunakan nalar bahkan logika untuk mendapatkan hasil penjumlahan. Terutama soal yang berbaur perhitungan, pengurangan, perkalian dan pembagian dengan super cepat," ucapannya saat ditemui di sekolah, Selasa, (19/7).

Ketertarikan Amaliyah Rezki yang biasa disapa dengan panggilan Amma ini, mengarahkannya berkompetisi di berbagai lomba. Sempat ditunjuk oleh guru matematika untuk mewakili sekolah dalam KSM tahun ini. 

Strategi di saat-saat menjelang perlombaan, Amma rutin mengikuti bimbingan saat jam istirahat dan konsisten menjawab soal yang diberikan oleh pembimbing. 

"Setiap jam istirahat saya luangkan waktu untuk belajar dan mengerjakan soal-soal. Yang terpenting ya, harus konsisten. Lalu tidak mudah menyerah saat menemukan kesulitan dalam memecahkan sebuah bilangan," lanjutnya.

Selain itu, ia juga pernah mendapatkan medali di bidang nasional. Dan dukungan dari lingkungan sekitar membuatnya makin giat belajar tanpa membuang-buang waktu. (rk/yh)


Daerah LAINNYA