News kemenag

Polemik Perayaan Tahun Baru Masehi, H. Jufri: Setiap Perbuatan Tergantung Niat

Drs. H. Jufri, M. A Saat Rapat Dewan Guru MAN Kota Palopo

Palopo, (Humas Kemenag) – Kunjungan Kakan Kemenag Kota Palopo  H. Jufri bersama jajaran pejabatnya di MAN Palopo dalam rangka rapat Dewan Guru diterima langsung oleh Kepala MAN Palopo Hj. Jumrah di ruang kerjanya Rabu, 11 January 2023.

Saat rapat yang dihadiri 55 guru diruang kerja para Guru, Kakan Kemenag  didampingi oleh Kasubag TU H. Sirajuddin, Kepala seksi Pendidikan Islam H. Ahmad Patola, Kasi Bimas Islam Rudding Bandu dan Kepala MAN Palopo Hj. Jumrah.

H. Jufri saat membuka rapat menjelaskan bahwa kehadiran dirinya beserta jajaran pejabatnya merupakan suatu kunjungan awal tahun yang bertepatan dengan rapat Dewan Guru dalam rangka memamasuki semester baru.

Salah satu materi yang di jelaskan kakan Kemenag terkait polemik perayaan malam tahun baru Masehi yang dalam beberapa tahun terakhir ini menjadi perbincangan hangat baik di kalangan warga Kemenag itu sendiri maupun dalam masyarakat umum.

Perlu diketahui bahwa tahun Masehi itu adalah salah satu penanggalan yang di jadikan acuan oleh seluruh dunia, oleh karena itu seluruh dunia menggunakan dan mengakui bahwa penanggalan Masehi sebagai kesepakatan bersama dalam sistem penanggalan dunia.

Yang menjadi polemik ketika di satu pihak dalam perayaan tahun baru Masehi mengkaitkan keyakinan yang di imaninya dengan keyakinan pihak lain yang pastinya berbeda, tentunya hal tersebut akan menimbulkan benturan kesepahaman dari dua sisi yang berbeda pandangan terhadap keyakinan yang di imaninya.

H. Jufri menekankan bahwa setiap perbuatan itu outputnya tergantung dari niat, dalam memperingati tahun baru Masehi tentunya tidak akan menimbulkan polemik jika saja dalam implementasi nya setiap individu paham akan tindakan dan niat yang di lakukannya.

Perbuatan yang sama namun niatnya berbeda pasti akan mendapatkan pahala yang berbedapungkasnya.

Oleh karenanya Kakan Kemenag berharap kepada seluruh Guru MAN Palopo wajib bersikap Miderat dan tidak gampang menjustifikasi perbuatan orang lain sebelum kita paham Asbabul Nuzul orang dalam melakukan aktivitasnya.

Kakan Kemenag mengucapkan terima kasih kepeda seluruh warga Kemenag Kota Palopo yang telah membantu mengawal perayaan tahun baru masehi berjalan dengan penuh hikmad mengisi perayaan dengan dzikir dan doa di tiap rumah dan masjid serta menghindari kegiatan hura-hura dan mubazir.(Rdp)


Daerah LAINNYA