As'adiyah Galung Beru

PP As’adiyah Galung Beru Gelar Maulid dan Pelantikan Forum Orangtua Santri

Pembacaan Surat Keputusan Pengurus Forum Komunikasi Orangtua Santri Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Masa Khidmat 2022-2024

Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Pengurus Cabang Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Kab. Bulukumba menggelar peringatan maulid Akbar Nabi Muhammad SAW 1444 H dan pelantikan pengurus Forum Komunikasi Orangtua Santri Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Masa Khidmat 2022-2024, Minggu (30/10/2022).

Peringatan Maulid ini dihadiri sekitar 400 jamaah yang datang dari berbagai unsur. Pada peringatan maulid kali ini bertindak selaku pembawa hikmah adalah Gurutta Drs. H. A. Muhammad Hasbi Gani, M.Si. beliau merupakan Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang dan juga selaku Ketua Tanfidziyah PCNU Kab. Wajo.

Dalam ceramahnya beliau mengajak kepada seluruh hadirin agar memahami pentingnya peran pondok pesantren khususnya pesantren As’adiyah dalam membangun karakter generasi muslim.

“Dengan memilih pesantren sebagai lembaga pendidikan yang memainkan nilai-nilai toleransi, tentu menjauhkan santri dari paham-paham radikalis,” papar beliau saat menerangkan sekelumit sejarah As’adiyah.

Sebelumnya, Ketua Yayasan KM. Rusli Rahman dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan sangat bangga atas kerjasama berbagai pihak sehingga acara ini berjalan sukses.

“Kami sampaikan bahwa terlaksananya peringatan maulid ini merupakan kerjasama seluruh orangtua santri, guru, dan pembina. Alhamdulillah, ini membuktikan kecintaan kita terhadap As’adiyah dan tentunya cinta kepada Nabi Muhammad Saw,” ungkapnya.

Kegiatan yang berlangsung di area kampus I kompleks pesantren As’adiyah Galung Beru ini turut dihadiri Bupati Bulukumba yang diwakili Sekcam Gantarang, Kepala Kantor Kementerian Agama Bulukumba yang diwakili Kasubag TU, Ketua Baznas Bulukumba, Polsek Gantarang, Koramil Gantarang, Ketua Yayasan MIS As’adiyah Kindang, Pengurus Yayasan dan Pimpinan Pesantren As’adiyah Galung Beru bersama segenap jajaran, Pengurus MUI Bulukumba, PCNU Bulukumba bersama segenap jajaran pengurus Badan Otonom dan Lembaga NU, serta segenap tamu undangan lainnya. (JSI)


Daerah LAINNYA