Kegiatan Kakankemenag Gowa

Rakor Virtual, Kakankemenag Gowa Tegaskan Jajarannya Ikuti Imbauan Menag RI

Peserta rapat saat menyimak arahan Menag RI

Sungguminasa (Humas Gowa). Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, H. Aminuddin bersama jajarannya mengikuti Rapat Koordinasi bersama Menteri Agama RI, H. Yaqut Cholil Qoumas, Kamis (4/5/2023).

Didampingi Kasubbag Tata Usaha,  H. Faried Wajedi dan Kasi PHU H. Tajuddin, Rakor diikuti secara virtual melalui zoom meeting. Dihadiri oleh para kepala madrasah negeri dan kepala KUA se_Kabupaten Gowa.

Dalam arahannya, Menag RI membahas kinerja yang telah dilakukan, evaluasi program dan target yang harus dipenuhi untuk pelayanan publik yang lebih baik.

Ia meminta seluruh satuan kerja untuk bisa lebih menyosialisasikan Moderasi Beragama ke lintas sektoral dan masyarakat luas. Menurut GusMen, sapaan akrabnya, di media sosial, penguatan moderasi beragama semakin kendor sosialisasinya.

"Saya minta dalam meningkatkan percepatan Moderasi Beragama ini perlu ditingkatkan kerja sama dengan lintas sektoral dan stakeholders lainnya. Sehingga masyarakat benar-benar bisa merasakan manfaat Penguatan Moderasi Beragama ini,” tegasnya.

Berdasarkan hal itu, Kakankemenag Gowa menegaskan pada 18 kepala KUA yang hadir untuk lebih gencar mensosialisasikan Moderasi Beragama pada masyarakat.

Saat ini, di kabupaten Gowa salah satu cara sosialisasinya yakni, Penguatan Moderasi Beragama dimasukkan dalam materi Suscatin pada 18 KUA kecamatan. Begitupun dengan isi materi dari para penyuluh yang menjadi ujung tombak informasi Kemenag di tengah masyarakat.

Terkait Transformasi Digital, dimana Menag Yaqut meminta untuk diterapkan pada semua layanan dan diintegrasikan di aplikasi Pusaka. Aminuddin meminta para kepala KUA untuk lebih fokus menata data layanan di KUA agar lebih mudah diakses masyarakat.

"Imbauan Menag terkait Penguatan Moderasi Beragama, Kemandirian Pesantren serta Transformasi Digital, mohon untuk diperhatikan dengan serius dan dijalankan dengan baik," tutup Amin. (OH)


Daerah LAINNYA