ROHIS ON THE ROAD 2018

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene (Humas Sidrap) - Berbagai macam cara yang dilakukan Pelajar setelah melalui Ujian Nasional, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Pelajar SMAN 2 Sidrap yang tergabung dalam organisasi Rohis, dimana mereka melaksanakan kegiatan positif yaitu berbagi kebahagiaan kepada para Guru beserta masyarakat sekitar dalam Aksi "Rohis On The Road", Jumat (13/4/2018)

Panitia Pelaksana, Nurainun Mansur, mengatakan bahwa, "Aksi konvoi dan coret-coret baju merupakan hal yang biasa di kalangan pelajar pasca Ujian Nasional dan hal itu tentu sangat mengganggu masyarakat, maka dari itu kami bersama teman-teman seperjuangan di Rohis berinisiatif melaksanakan Aksi "Rohis on the road" dengan berbagi Nasi Kotak dan kue kotak kepada para Guru dan masyarakat sekitar.

Lebih lanjut, Ainun mengatakan, "kegiatan ini merupakan bentuk aksi positif dan sekaligus bisa menjadi gambaran bagi adik-adik kami kelak bahwa sebagai pelajar yang baik, maka bentuk syukur kita juga dengan hal-hal positif, baik terhadap diri pribadi maupun orang lain.

Hal senada disampaikan Mantan sekretaris Rohis, Nabilah Azka, " Kegiatan ini sebagai bentuk syukur sekaligus memohon doa restu kelulusan kepada Bapak Ibu guru beserta masyarakat setelah mengikuti UNBK dengan melakukan aksi ini, juga sekaligus memberikan contoh aksi keren untuk sekolah lain dan adik-adik kami agar tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu masyarakat umum dan corat-coret, konvoi, sudah terlalu mainstream sebagai simbolik kelulusan, sudah saatnya ada perubahan yang lebih rasional dan bermanfaat tentunya.

         

Aksi ini direspon baik oleh Kepala Sekolah dan Dewan Guru SMAN 2 Sidrap karena secara tidak langsung siswa-siswi yang akan lulus nantinya mengajak para siswa siswi yang berada di sekolah lain untuk tidak melakukan konvoi yang dapat meresahkan masyarakat dan mengajarkan anak- anak untuk melakukan hal yang positif baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain.

Aksi ini dilakukan di beberapa titik tertentu, diantaranya Pangkalan bemor depan RS Nemal Pangkajene, lampu merah ganggawa, dan SMAN 2 Sidrap. Salah satu supir truk mengatakan "Terima kasih, semoga nilai UN kalian tinggi ya" katanya sambil tersenyum.(andina)


Daerah LAINNYA