Galung Beru, (Humas Bulukumba) – Ponpes As’adiyah Galung Beru rutin setiap malam Jumat menggelar bimbingan Barzanji, Jumat (02/9/2022) subuh.
Untuk pekan ini, bimbingan barzanji dilakukan usai pelaksanaan shalat subuh. Seperti sebelumnya, bimbingan ini dilakukan ba’dah Magrib.
“Berhubung di waktu magrib kemarin kita lakukan khataman dan doa bersama untuk Almarhum AG. KH. Muh. Amin Zakariyah sehingga bimbingan barzanji kita geser ke waktu subuh,” ungkap Ustadz Imam, pembina Barzanji.
Ia juga menambahkan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan melakukan Training Of Trainer (TOT) bimbingan barzanji.
“Peserta yang kita bimbing di TOT ini adalah santri tingkat MTs dan MA yang sudah mahir baca qurannya, jumlahnya 9 orang. Mereka dilatih sebagai calon pembina, sehingga melalui kegiatan itu pembina merasa terbantu untuk teknis bimbingan barzanji,” tambahnya.
Sejauh program tersebut berjalan aktif, sejumlah santri sudah mampu membaca lancar pasal-pasal barzanji. Harapannya, dari kegiatan pembinaan ini lahir insan-insan yang senatiasa menjaga tradisi barzanji dan semakin cinta Rasulullah Muhammad Saw. (JSI)