Masamba, Humas-Luwu Utara - Pelaksanaan pekan olahraga dan seni (Porseni) oleh Pontren DDI Masamba yang berlangsung cukup meriah resmi ditutup pada Jumat 16 Juni 2023. Seremoni penutupan ini dihadiri oleh Kepala MA dan MTs serta seluruh Guru dan Siswa kegiatan berjalan lancer dan tertib.
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh OSIM DDI Masamba setiap akhir pelaksanaan penilaian akhir tahun dan sebagai ajang pembentukan karakter atau mental para siswa.
Selvi selaku Ketua Panitia menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh guru dan teman-temannya atas partisipasinya dalam kegiatan ini ."Terimah kasih tak terhingga kepada Kepala Madrasah, Guru dan rekan rekan Santri yang telah banyak membantu dan berpartisipasi dalam kegiatan ini sehingga kegiatan ini berlangsung sangat meriah”, ungkapnya penuh semangat.
Walaupun kegiatan ini hanya berlangsung selama 5 hari,kata Selvi, namun cukup memberikan imun, semangat, untuk kita beraktifitas kembali lebih fresh dari sebelumnya.
Sementar itu, Kepala MA, Amiruddin menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada OSIM selaku panitia dan penyelenggara kegiatan ata terselenggaranya kegiatan Porseni ini. “Saya salut dan sangat megapresiasi, walaupun direncanakan dan dirancang dalam tempo yang sangat singkat tetapi kegiatan ini telah membangkitkan semangat berkarya dan menampilkan bakat bakat terbaik disekolah ini”, ungkap Amir.
Selanjutnya Aminuddinmenutup kegiatan Porseni ini dan menyebutkan nama-nama siswa/siswi yang menang dalam setiap kegiatan. (*Hsdr/Nrd)