Senam Bersama Tandai Launching Rabu Sehat Gowa

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sungguminasa, (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Hj. Adliah melaksanakan senam bersama kasubbag tata usaha, para kepala seksi dan seluruh pegawai, yang menandai  launching Rabu Sehat di halaman kantor, Rabu (12/08).


Dalam sambutannya sebelum memulai senam, Kakankemenag  mengatakan, kegiatan ini sesuai dengan surat edaran Menteri Pemuda Dan Olahraga (Menpora) agar menangkal virus dengan cara berolahraga. Untuk pelaksanannya dijadwalkan setiap hari Jumat, akan tetapi kabupaten Gowa punya agenda Jumat Ibadah yang telah berjalan selama 15 tahun, maka Bupati Gowa memajukan jadwalnya pada hari Rabu dengan tagline Rabu Sehat.

“Mari kita jaga imunitas dan daya tahan tubuh  kita dengan olah raga. Dalam agama juga dikatakan ada dua nikmat yakni  nikmat sehat  dan waktu,” ulas mantan Kakankemenag Takalar itu.

Nikmat kesehatan itu perlu dijaga  dengan ketahanan fisik dan daya tahan tubuh kita. “Sedangkan nikmat waktu agar kita bisa menggunakan waktu dengan sebaik-baiknya menjalani hidup dengan AlQur’an sebagai tuntunan untuk dunia akhirat,” tutupnya.

Kegiatan olahraga ini harus menjadi salah satu pola kebiasaan atau gaya hidup baru yang harus tetap  dilaksanakan menyesuaikan dengan Pandemi Covid-19. Mengingat akhir dari pandemi Covid-19 ini belum  diketahui.Dengan tetap menjaga jarak, senam sehat tersebut dilaksanakan dengan lancar dan semangat. (OH)


Daerah LAINNYA