Sertijab, Fitriadi Siap Lanjutkan Program Kerja Kakan Kemenag Parepare Sebelumnya

Sertijab Kakan Kemenag Kota Parepare

Parepare, (Humas Parepare) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) sekaligus perpisahan dengan Kakan Kemenag Kota Parepare sebelumnya yakni H. Abdul Gaffar yang saat ini telah menjabat sebagai Kepala Bidang Penerangan Islam Zakat dan Wakaf di Kantor Kementrian Agama (Penaiszawa kanwil) Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Kegiatan ini sedianya dilaksanakan di awal kepemimpinan H. Fitriadi selaku Kakan Kemenag Parepare yang baru setelah dilantik 16 Juli 2022 lalu, namun karena berbagai hal sehingga baru terlaksana pada Rabu, 31 Agustus 2022.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Sulsel, H. Khaeroni; Kepala Bagian Tata Usaha Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Ali Yafid; Kakan Kemenag Kab. Sidrap, Muhammad Idris Usman; Ketua DWP Kemenag Sulsel, Hj. Heni Suwardani; Ketua DWP Kemenag Kota Parepare beserta anggota; para Pejabat Eselon IV lingkup Kemenag Kota Parepare; Kepala KUA se Kota Parepare; Ketua AGPAII Kota Parepare; Ketua Pokjawas beserta anggota; Ketua Pokjaluh; Kepala Madrasah; Kepala RA serta ratusan tamu undangan lainnya di lingkup Kemenag Kota Parepare.

Kakan Kemenag Parepare, H. Fitriadi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas capaian-capaian yang telah dihasilkan oleh Kakan Kemenag Parepare sebelumnya yakni H. Abdul Gaffar dan dirinya akan melanjutkan apa yang telah dilaksanakan oleh Kabid Penais Zawa tersebut.

“Saya merasa bersyukur dengan apa yang telah ditinggalkan oleh Kakanda H. Abdul Gaffar. Selama 3 tahun lebih memimpin begitu banyak yang telah dihasilkan begitupun kerja sama terjalin dengan baik, riak-riak di Kemenag tidak ada saya temui, sehingga saya hanya akan melanjutkan apa yang telah dilaksanakan tersebut,”ungkapnya

Lebih lanjut, ia menyampaikan harapannya agar kerja sama dan dukungan dari seluruh keluarga besar Kemenag Parepare selama dirinya menjabat sebagai kepala kantor. Begitupun petunjuk dan arahan serta bimbingan dari Kakanwil dan Kabag TU selalu ia harapkan selama dirinya menjabat sebagai Kakan Kemenag Parepare ke depan.

Sementara itu, Kabid Penaiz Zawa, H. Abdul Gaffar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama yang terjalin selama dirinya menjabat sebagai Kakan Kemenag. 

“Sejak awal kepemimpinan kami telah bertekad membawa Kemenag Parepare kepada 3 terdepan yakni administrasi, pelayanan dan prestasi. Alhamdulillah ketiganya telah kita raih walaupun masih belum maksimal. Semuanya ini berkat kerja sama yang terjalin dengan baik dengan seluruh warga Kemenag Parepare dari seluruh unit kerja dan satker baik madrasah maupun KUA,”ungkapnya.

Di saat kepemimpinannya, ia mengungkapkan bahwa kerja sama dengan pemerintah daerah juga terjalin dengan baik. Begitupun dukungan atas segala program kerja dari pemerintah daerah terutama di bidang keagamaan.

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Sulsel dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh pejabat dalam lingkup Kementerian Agama agar dapat bekerja sama dengan semua pihak dengan baik.

“Saya selama menjabat sebagai Kakanwil senantiasa menjalin hubungan baik dengan semua pihak, baik gubernur, kapolda, kesbangpol, dan sebagainya. Jadi jalinlah komunikasi dan koordinasi dengan semua pihak. Selain itu, janganlah pernah berprasangka jelek karena itu akan menjadi pengganjal komunikasi,”ujar Kakanwil.

Kakanwil juga berpesan agar bekerja jangan setengah-setengah dan jangan hanya selalu mau bekerja di zona aman.

“Ada pepatah yang mengatakan “Hanya orang yang berani gagal total lah yang akan berhasil secara total”, nah maka kita tinggal memilih dan orang yang bekerja secara total maka kemungkinannya hanya dua kalau tidak gagal secara total maka akan berhasil secara total, makanya kita harus berani menanggung resiko gagal jika mau berhasil dengan baik,”ujar Kakanwil.

Usai sambutan, dilanjutkan dengan pemutaran video kebersamaan Kakan Kemenag sebelumnya, H. Abdul Gaffar saat menjabat. Kilas balik kepemimpinan H. Abdul Gaffar dalam berbagai momen tersebut membawa suasana haru bagi seluruh hadirin dan sebagian sempat menitikkan air mata.

Di penghujung acara, dilakukan penyerahan cenderamata secara simbolik dan foto bersama dengan Kabid Panais Zawa H. Abdul Gaffar.


Daerah LAINNYA