Suli, Luwu (Inmas_Luwu) -- Isap tangis dari Pegawai dan Staf KUA Suli mewarnai Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala KUA Suli yang lama kepada yang baru. Usai di lantik minggu lalu, jabatan Kepala KUA Kec. Suli diserah terimakan dari Pejabat Lama H. Andi Baso Aqil Nasaruddin, S.Pd.I., MM kepada Mashuri, S.Th.I., M.Th.I selaku Pejabat Kepala KUA Kec. Suli yang baru pada hari Kamis, (25/07) di Aula KUA Kec. Suli. Selanjutnya Andi Aqil akan menempati posisinya yang baru yaitu sebagai Kepala KUA Belopa Kab. Luwu.
Serah terima jabatan ini juga dirangkaikan dengan penandatangan iventaris barang yang dihadiri dan disaksikan langsung oleh Plt. Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Luwu bersama Bapak Sekcam Suli. Tampak hadir pula beberapa Kepala Desa dan Imam Desa, Ketua BKMT, Mahasiswa KKN Uncok, Penyuluh Agama Islam, Pegawai dan Staf serta beberapa tamu undangan lainnya.
Sekretaris Kecamatan Suli, Syahiruddin, S.Ag dalam sambutannya menyampaikan bahwa sungguh sangat berat untuk melepaskan beliau karena sudah begitu akrab menyatu selama hampir 7 tahun. Selama kepemimpinan beliau di Suli, bidang keagamaan sangat berkembang terutama pengajian-pengajian BKMT di Kecamatan sampai di Desa-desa setiap bulannya dan selalu berusaha untuk menghadiri, saya yakin pejabat yang baru ini lebih giat dan kencang lagi. Ujarnya.
“Kepada Kepala KUA yang baru, selamat datang di Kecamatan Suli dan semoga hubungan kerjasama lintas sektoral semakin erat. Pada Pak KUA lama, selamat bertugas di tempat yang baru, semoga lebih amanah dan sukses lagi. Ingat selalu Kecamatan Suli karena kami sudah menganggap bagian keluarga besar.” Tutupnya.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Luwu selaku Plt. Kasi Bimas Islam, DR. H.M. Rusydi Hasyim, S.Ag., M.Ag dalam sambutannya mengharapkan Kepala KUA yang baru lebih kencang lagi dan bisa bersinergi dengan pemerintah setempat. Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa mutasi itu adalah hal yang biasa dan itu adalah bagian proses perubahan.
“Mutasi itu adalah hal yang biasa, pergantian adalah sesuatu yang wajar dan itu adalah bagian proses perubahan. Sebuah proses, karena yang namanya manusia pasti akan berubah ke arah yang lebih baik. Saya yakin Pak KUA yang baru bisa lebih baik lagi.” Ungkapnya. (Hjr/LiL/MF)