Siswa MI Arrahman Pajekko Menggelar Aksi Pembersihan Sekolah

Pajekko, (Humas Bone) - Siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) Arrahman Pajekko memulai hari mereka dengan semangat kebersamaan dan tanggung jawab sosial melalui aksi pembersihan madrasah yang dilakukan setelah tiba di madrasah. Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang diadakan oleh pihak madrasah untuk menumbuhkan kesadaran lingkungan dan rasa tanggung jawab terhadap kebersihan fasilitas pendidikan, Selasa (29/10/2024).

Sejak pagi, seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6 berkumpul di halaman madrasah untuk membagi tugas pembersihan. Dipandu oleh para guru, siswa-siswa ini bekerja sama membersihkan ruang kelas, halaman, serta lingkungan sekitar madrasah. Beberapa siswa membersihkan papan tulis dan meja, sementara yang lainnya menyapu dan memungut sampah yang berserakan di taman madrasah.

Kepala  MI Arrahman Pajekko, Nurmin, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan menjaga kebersihan lingkungan madrasah, tetapi juga melatih siswa untuk bertanggung jawab atas lingkungan sekitar mereka. "Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswa kami dapat menanamkan nilai-nilai kebersihan dan gotong royong sejak dini, yang kelak akan mereka terapkan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Nurmin.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para orang tua siswa. Ibu Rahmatang, salah satu wali murid, mengungkapkan rasa bangganya melihat anak-anak mereka terlibat aktif dalam menjaga kebersihan madrasah. "Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat, anak-anak belajar untuk disiplin dan peduli dengan lingkungan," katanya.

Diharapkan kegiatan pembersihan ini dapat menjadi contoh bagi madrasah, serta dapat menjadi inspirasi untuk membudayakan kebersihan sejak dini. (Tamzil/Ahdi)


Daerah LAINNYA