KSM Kabupaten Gowa tahun 2022

Siswi MI Madani Alauddin Gowa Melaju ke KSM Provinsi Sul-Sel

Kamad beserta guru damping dan siswi peserta KSM berpose bersama

Sungguminasa (Humas Gowa). Ajang Lomba Kompetisi Sains Madrasah (KSM) jenjang MI/SD, MTS/SMP, dan MA/SMA tingkat kabupaten/kota diumumkan, Kamis (18/08/2022). Peserta yang menjadi Juara 1, 2 dan 3 berhak mengikuti KSM tingkat Provinsi yang akan dilaksanakan pada 10–11 September 2022. Demikian pengumuman yang tertera pada laman https://ksm.kemenag.go.id/web/

Siswi MIS Madani Alauddin Kabupaten Gowa, berhasil lolos ke tingkat Provinsi Sulawesi Selatan pada mapel Matematika Terintegrasi atas nama Nanda Silmi Kaffah.

Abu Bakar selaku kepala Madrasah mengucap syukur atas lolosnya salah seorang siswi MI Madani. Selain juara 2, siswi MIS Madank juga menjadi juara harapan 2 pada mapel yang sama yakni Alicia Fatima Hezer.

“Tentu menjadi kesyukuran dan motivasi bagi kami di Madrasah, terkhusus kepada adik-adiknya yang akan menjadi estafet perjuangan mereka yg akan datang dan kami berharap dengan kegiatan KSM ini semakin termotivasi untuk terus melakukan pembimbingan untuk terus berprestasi,” terang Kamad.

Lebih lanjut, Kepala Madrasah juga meminta doa dan dukungan dari semua pihak, semoga Ananda diberi kesehatan dan dimudahkan dalam mengikuti lomba ke jenjang berikutnya dan bisa melaju hingga ke nasional. Pasalnya, MI Madani Alauddin pernah menorehkan sejarah pada tahun 2018 mewakili Provinsi Sulawesi Selatan pada ajang KSM bidang Matematika Terintegrasi.

Di tempat terpisah, Andi Kurniati, guru bina damping, menyampaikan rasa bangga dan kesyukuran atas lolosnya salah satu anak didiknya mewakili ke Lomba Matematika terintegrasi di tingkat Provinsi.

“Semoga dengan lolosnya anak didik kami ini bisa menjadi semangat, motivasi dan menjadi inspirasi bagi siswa siswi yang lainnya untuk meningkatkan belajarnya dan yang paling penting tetap rendah hati," pesan Kurni. (AB/OH)


Daerah LAINNYA