Galung Beru, (Humas Bulukumba) – Tasyakuran masuk asrama baru Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Bulukumba. Sabtu, (06/08/2022) sore.
Terlihat beberapa santri, asatidz serta tamu undangan duduk bersila memenuhi ruangan bercat hijau kuning tersebut. Acara tasyakuran digelar dalam bentuk Barzanji dan doa bersama.
Ustadz Jusman Imam selaku pembina Tahfizh Quran mengawali acara dengan pembacaan Barzanji dan diikuti serempak oleh para santri dan hadirin.
Dilanjut dengan doa yang dirapalkan oleh KM. Rusli Rahman, Pengasuh Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru.
Turut hadir tokoh agama, para pembina, pengurus yayasan, orangtua santri, dan seluruh santri-santriwati.
KM. Rusli Rahman juga menyampaikan agar para santri menjaga fasilitas dan sarana prasarana pesantren.
“Semua yang ada di pesantren adalah milik kita, anggaplah kita semua berada dalam rumah sendiri. Maka saya mengajak kesemuanya dijaga dengan baik termasuk asrama baru ini agar senantiasa dibersihkan,” tutupnya.
Diketahui, asrama baru ini berada pada lantai tiga gedung baru yang sejak beberapa bulan lalu terus digenjot pembangunannya. (JSI)