Watampone, (Humas Bone) – Meraih 17 juara dalam berbagai lomba, Organisasi Palang Merah Remaja (PMR) MTsN 1 Bone kembali meraih juara umum Invitasi PMR ke IX Tingkat Madya se Sulawesi Selatan tahun 2022 yang diselenggarakan Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Unit IAIN Bone di Desa Lanca Kecamatan Tellu Siattinge Kabupaten Bone.
Penyerahan piala juara umum dan piala bergilir diserahkan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan IAIN Bone Amir. B kepada Pembina Organisasi And.Herianti dan Ketua Organisasi PMR MTsN 1 Bone Fajar, Ahad (24/7/2022).
Ajang yang bertemakan “Together We Are Strong For Humanity” kembali membuktikan organisasi dibawah pembina A.Herianti, Rosma, A.St.Nurjannah dan Ridwan terbaik untuk tingkat Madya se Sulawesi Selatan. Organisasi ini kembali mempertahankan juara umum setelah tahun 2019 juga meraih juara umum Invitasi ke VIII.
“ Organisasi berhasil meraih sembilan juara 1, sedangkan juara 2 ada 4 lomba selebihnya juara 3 dan harapan. Keberhasilan ini tentunya tidak lepas dari dukungan semua pihak. Selamat untuk anak-anakku anggota organisasi yang pantang pulang sebelum berjuang, mereka hebat semangat tidak berkurang walaupun melewati medan yang berlumpur,”ungkap Pembina Organisasi A.Herianti.
Terkait keberhasilan ini, Kepala MTsN 1 Bone Ambo Asse memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Wakamad Kesiswaan Surahman, pembina organisasi serta orangtua siswa. Penyerahan piala yang diperoleh akan diserahkan kepada pihak madrasah Senin 1 Agustus 2022 mendatang karena Kepala MTsN 1 Bone sedang mengikuti Pengukuhan Pengurus dan Rapat Kerja Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah Provinsi Sulawesi Selatan di Makassar. (Pujiati/ahdi).