Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Setelah MA PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba panen medali di olimpiade Zeta Science Competition 2.0 (ZSC 2.0). Kini, siswanya Kembali mempersiapkan diri untuk bersaing dalam kompetisi Student Science Olympiad (SSO) yang akan dilaksanakan Ahad, (26/6/2022). Olimpiade ini merupakan kompetisi online yang diselenggarakan langsung oleh Lembaga Kompetisi Nasional (LKN).
Ini bukan kali pertama Lembaga Kompetisi Nasional mengadakan olimpiade secara online. Telah banyak olimpiade online yang yang diselenggarakan. Diantaranya Kompetisi Sains Siswa Nasional 2022 (KSSN). Dan dalam olimpiade tersebut, lagi-lagi siswa MA PP. Nurul Falah berhasil memperoleh beberapa medali dengan tingkatan mapel yang berbeda-beda.
Perolehan medali yang berhasil didapatkan siswa MA PP. Nurul Falah bukan hanya memberikan nilai plus bagi mereka. Akan tetapi, juga mengangkat nama MA PP. Nurul Falah di kalangan masyarakat serta meningkatkan semangat bersaing dalam diri para pelajar di MA PP. Nurul Falah secara khusus.
A. Halfianur atau yang kerap disapa Pipi merupakan salah satu siswa yang sering berpartisipasi dalam berbagai ajang olimpiade. Bukan hanya sekadar ikut saja, dalam keikutsertaannya ia juga telah memperoleh banyak medali yang sangat patut dibanggakan. Kini, SSO menjadi olimpiade incaran siswa MA PP. Nurul Falah tak terkecuali pipi.
Saat ditemui di sela-sela kesibukannya, pipi mengemukakan bahwa sebelumnya ia juga pernah berkompetisi dalam olimpiade PRA OSN bersama beberapa rekan pelajar lainnya. Tepatnya, Selasa (14/6/2022). Dan kabarnya, dalam olimpiade tersebut ia mengikuti dua mapel dengan dua jurusan IPA dam IPS.
"Sebelumnya saya pernah mengikuti olimpiade dalam ajang PRA OSN 2022. Dan alhamdulillah saya senang dengan hasilnya. Karena berhasil mendapatkan 2 medali di dua jurusan. Medali Perak mapel Biologi jurusan IPA dan medali Perunggu mapel Ekonomi jurusan IPS," ujar Pipi saat ditemui di ruang perpustakaan madrasah, Selasa, (21/6/2022).
Atas pencapaian yang didapatkan, pipi merasa sangat senang jelas terlihat dari rauk wajahnya ketika ditemui. Karena mampu memperoleh medali perak di jurusannya dan perunggu di mapel Ekonomi jurusan IPS.
"Saat ini saya tengah fokus mempersiapkan diri untuk bidang mapel olimpiade SSO. Agar saat olimpiade berlangsung, saya mampu menjawab dengan benar bukannya asal-asalan. Dan saya pun berharap, agar di olimpiade kali ini saya bisa mendapatkan medali emas di setiap bidang," tambahnya.
Banyaknya medali yang telah didapatkan siswa MA PP. Nurul Falah tidak membuat mereka merasa puas. Sebaliknya, siswa MA PP. Nurul Falah semakin tertantang dengan adanya ajang-ajang olimpiade online. Hal ini pun mendapat dukungan penuh dari para tenaga pendidik di MA PP. Nurul Falah. (nfz/yh)