Usia 23 Tahun Peserta KTIQ Berhasil Masuk Semi Final

Bone (Humas Enrekang) Malik Fajar yang berusia 23 tahun berhasil membawa  Kabupaten Enrekang menuju semifinal di ajang Lomba Karya Tulis Ilmiah Al Qur'an pada perhelatan MTQ Ke XXXIII  Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Bone pada hari Senin, Tanggal 27 Juni tahun 2022 setelah melengserkan pesaingnya di babak penyisihan yang di adakan pada hari Sabtu, 25 Juni 2022.

MAN 1 Bone menjadi saksi bisu perjuangan Malik bersama jemari dan laptopnya untuk menghasilkan karya tulis ilmiah terbaik untuk membawa Kabupaten Enrekang menuju final. Semi final ini memiliki tantangan tersendiri dimana pada babak penyisihan sebelumnya mengangkat tema "Moderasi beragama" yang berhasil membawanya lolos ke babak semifinal sehingga dapat disiapkan lebih awal oleh Malik untuk memiliki referensi yangg cukup sehingga dapat ia jabatkab dalam Makalahnya.

Kali ini menjadi tantangan tersendiri karena dirinya baru mengetahui  pengumuman lolos semi final tepat jam 2 dini hari, dan mendapat tambah tema "Membangun Ekonomi Kreatif uUmat" yang masih sedikit asing untuknya.

Kondisi Tegang, Panik, kaget bercampur baur dalam sanubarinya pagi ini, Namun hal ini tidak menyurutkan mental dan spiritnya, justru Malik menganggap suasana seperti ini sebuah tantangan dan menjadi pembakar semangat untuk dia taklukan agar memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Enrekang. Bagi Malik, Juara adalah harga mati yang harus di capai untuk masyarakat Kabupaten Enrekang. (kas/bob)


Daerah LAINNYA