Makassar, (Inmas_Sulsel) – Humas dewasa ini semakin tidak mudah dalam menjalankan tugasnya apalagi di era teknologi yang semakin berkembang, untuk itulah dituntut inovasi bagi setiap humas sebab untuk mendorong kemajuan humas tidak sekedar informatif tetapi juga harus lebih interaktif.
Hal ini disampaikan Direktur Utama Harian Berita Kota Makassar, Mustawa Nur pada sesi pendalaman materi Workshop Kehumasan dan Citizen Journalism se Sulsel yang diikuti Puluhan peserta humas yang terdiri dari utusan pemerintah kabupaten/kota, Kementerian Agama, Kementerian Hukum dan HAM, Kepolisian serta BUMN dan Swasta di Hotel Grand Palace Makassar, Jumat-Sabtu (26-27/07).
Pemerintah sebagai pihak melayani dan masyarakat sebagai yang terlayani membutuhkan sarana yang dapat menjembatani sampainya harapan tersebut, untuk itulah hadir media Humas sebagai corong utama sebagai bentuk kesinambungan hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Ungkapnya.
Sebagai solusi menghadapi tantangan ini perlu perwujudan karya dan inovasi yang berharga juga bagi kepentingan masyarakat luas, tambahnya.
Muncullah ide membuat rubrik tersendiri pada harian Berita Kota Makassar yang kami namai “HUMAS PARAIKATTE” yang nantinya akan menjadi ruang interaksi bagi setiap Humas menjawab setiap kebutuhan informasi masyarakat dan ini sifatnya gratis, ujar Pak Mus, sapaan akrab Mustawa Nur.
Menariknya gagasan ini membuat seluruh peserta workshop mengapresiasi langkah ini tak terkecuali Inmas Kemenag Sulsel.
Sebelumnya, beberapa materi telah disampaikan pada workshop Kehumasan ini sepertinya Hubungan Pemerintah dan Media, Jurnalisme masa kini dan tak ketinggalan materi inti yakni Teknik penulisan berita dan press release. (MF)