Ketua Kloter 40 Kabarkan, JCH Sehat dan Telah Laksanakan Tawaf Qudum

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makkah, (Inmas Sulsel) - Jamaah Haji kelompok terbang (Kloter) 40, Rabu (07/8/19) sekitar pukul 12.07 WAS mengikuti kegiatan sosialisasi kesehatan oleh Tim Promotif Preventif (TPP) Kesehatan Haji Indonesia.

Hal ini di sampaikan oleh Ketua kelompok terbang (Kloter) 40 Embarkasi Makassar, Zulkifli Idris, saat dihubungi melalu pesan singkat WhatsApp.

"Sekarang ini sedang dilaksanakan kegiatan sosialisasi kesehatan oleh tim TPP Kesehatan," tulisnya.

Zulkifly yang juga adalah Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangkep, menyampaikan bahwa semua jamaah haji yang tergabung dalam kloter 40 dalam keadaan sehat, dan telah melakukan tawaf qudum,  (mengelilingi kabah sebanyak tujuh kali) ,    tinggal mempersiapkan pelaksanaan Armuzna.

"Alhamdulillah, semua dalam keadaan sehat walafiat, dan sudah melaksanakan tawaf qudum  kemarin, sisa persiapan armuzna."

Ia menambahkan bahwa kegiatan Armuzna akan dilaksanakan pada Jumat (9/8/19) lusa.

Sebagaimana diketahui bahwa kloter 40 merupakan kloter terahir yang diberangkatkan oleh embarkasi makassar menuju Arab Saudi, Senin (5/8/19) pukul 11.36 lalu, dengan jumlah 435 orang.

Beda dengan kloter lainnya yang berasal dari embarkasi makassar yang berada di sektor 2 mekkah, kloter 40 menempati pemondokan di sektor 1 Mekkah tepatnya di Al Khalfa Hotel. (arf)


Wilayah LAINNYA