Ketua PPIH perkenalkan Mock Up Pesawat pada JCH Maluku Utara

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sudiang, (INMAS_SULSEL) - Setelah transit selama semalam, pagi ini PPIH embarkasi Makassar secara resmi menerima 455 JCH asal prov. Maluku Utara yang didampingi oleh Asisten I Pemprov Maluku Utara Ir. Hasbi Pora di Aula 2 Asrama Haji Sudiang Makassar,

Rasa terima kasih dari pemprov Maluku Utara yang disampaikan oleh Asisten I atas segala pelayanan yang diberikan oleh PPIH Makassar yang menurutnya semakin membaik dari tahun ketahun.

Membuka sambutan singkat proses penerimaan, Ketua PPIH makassar yang juga Kepala Bidang PHU kanwil Kemenag Prov. Sulsel ini mengajak para JCH Kloter 11 untuk sejenak bermunajat atas meninggalnya Muchra Madjid Bahar, salah seorang JCH asal Maluku Utara yang tergabung pada kloter 10 semalam.

Menerima manifest JCH kloter 11, Ketua PPIH makassar, Kaswad Sartono mengatakan sebagaimana sebuah amanah, selama 24 jam atau hingga keberangkatan, secara resmi JCH Kloter 11 menjadi tanggung jawab PPIH. berikut menjelaskan bahwa setelah penerimaan JCH akan kembali dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh tim kesehatan PPIH, dan JCH akan diberikan manasik tambahan.

"Mari menikmati segala fasilitas yang ada di Asrama Haji ini, seraya memperkenalkan Mock Up Pesawat sebagai the New Icon of Asrama Haji Sudiang Makassar" tambahnya.

mengakhiri prosesi penerimaan, alumni DDI Mangkoso ini mengapresiasi pemprov Maluku Utara atas segala kerjasama dan koordinasinya sehingga perjalanan ibadah haji ini dapat berlangsung dengan baik, ujarnya (MF)


Wilayah LAINNYA