KH. MAIMUN ZUBAIR WAFAT DI MEKKAH, INI UNGKAPAN DUKA KAKANWIL KEMENAG SULSEL

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Inmas Sulsel) Bangsa Indonesia kehilangan salah satu kyai/ulama Kharismatik di negara ini, Almukaram KH. Maimun Zubair atau yang lebih akrab disapa Mbah Moen wafat di RS An Noor, Mekkah pada hari ini, Selasa (06/08) pukul 04.17 WAS.

Kabar Duka terkait Meninggalnya Mbah Moen memenuhi jagad dunia maya sejak pagi menjelang siang di Tanah Air, Tak terkecuali di Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan, Ungkapan Duka dan Belasungkawa membanjiri pemberitaan dan media sosial, termasuk yang disampaikan langsung oleh Menteri Agama RI yang saat ini berada di Tanah Suci Mekkah selaku Amirul Hajj Indonesia melalui laman resmi Kementerian Agama RI.

Ungkapan Duka mendalam juga secara khusus disampaikan Kakanwil Kemenag Prov. Sulsel H. Anwar Abubakar saat berada di Ruang Kerjanya Siang Tadi (Selasa, 6 Agustus 2019)

“Kami Atas nama seluruh keluarga Besar Kementerian Agama Propinsi Sulawesi Selatan menyampaikan Duka mendalam atas berpulangnya ke Rahmatullah Al Mukarram Al Magfurlah KH. Maimun Zubair”, Uangkap Anwar Abubakar

Kakanwil Kemenag Sulsel ini Mengungkapkan bahwa Almarhum Al Mukarram KH. Maimun Zubair adalah sosok Ulama (Aalimul Allamah) yang memiliki komitmen yang luar biasa terhadap kebangsaan, karena Beliau senantiasa mengingatkan kita untuk selalu menanamkan rasa cinta kepada tanah air.

Anwar Abubakar secara pribadi merasa teramat sedih perginya salah satu sosok ulama Kharismatik Indonesia di Makkah hari ini. Kakanwil mengajak kepada seluruh Warga Sulsel khususnya umat Islam dan Jajaran Kementerian Agama di Sulawesi Selatan agar bisa mendoakan beliau dan menunaikan shalat Ghaib atas wafatnya almarhum.

“saya menghimbau dan mengajak kepada seluruh warga dan Umat Islam di Sulsel Khususnya lagi jajaran Kementerian Agama se-Sulsel agar bisa meluangkan waktunya untuk mendoakan dan menunaikan Sholat Ghaib atas Wafatnya KH. Maimun Zubair”

KH. Maimun Zubair di mata Kakanwil adalah Ulama Besar dan Ulama kharismatik sekaligus sebagai tokoh nasional. Beliau adalah tokoh yang telah melewati berbagai zaman & era di Indonesia khususnya. Tentu kita semua merasa kehilangan dgn sosok beliau yg penuh kasih sayang dan tawadhu kepada siapa saja. Kita tentu berharap semoga semua nasehat dan wejangan Beliau senantiasa kita jadikan panutan dalam menjalankan aktivitas keseharian kita baik sebagai umat Islam maupun sebagai warga Bangsa. Semoga beliau yang telah menanamkan kebaikan-kebaikannya kepada bangsa, negara dan umat diberikan pahala berlipat ganda dan dilapangkan jalannya menuju Syurga Aamiin YRA, Ucap Anwar Abubakar.

Menurut Informasi, saat ini jenazah Mbah Moen disemayamkan di Kantor Daker Mekkah, setelah dimandikan di Rumah Sakit di rumah sakit Mekkah. Dan rencananya akan disholatkan di Masjidil Haram dan dimakamkan di Pekuburan Ma’la Kota Mekkah Al Mukarramah.

Selamat Jalan Mbah Moen, Allah lebih Mencintaimu dibanding Kecintaan kami kepadamu. (Wrd)


Wilayah LAINNYA