Mahyuddin: Ini Tempat Pelaksanaan Manasik Haji Kecamatan Kota Makassar

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Inmas Makassar) - Pembukaan Manasik Jamaah Calon Haji Tahap Pertama sekota Makassar yang diadakan oleh Kementerian Agama Kota Makassar dilaksanakan di Auditorium Drs. K. H. Muhyiddin Zain,  Ahad (24/6/2018).

Sebanyak 1143 calon jamaah haji kota Makassar dari empat belas kecamatan hadir dalam pembukaan manasik haji tersebut. Seluruh petugas kesehatan yang akan mendampingi calon jemaah haji kota Makassar juga hadir.

Kepala Bagian Tata Usaha Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan Drs. H. Abdul Wahid turut hadir beserta Sekretaris Kota Makassar Andi M Yasir dan Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Aswis, MM turut hadir.

Kepala seksi penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Makassar H. Mahyuddin, MH mengungkapkan bahwa pembukaan ini adalah awal dari manasik calon haji kota Makassar dan insyaallah besok, Senin (25/6/2018), calon jamaah haji akan melaksanakan manasik kecamatan. "Kami berharap semua jamaah dapat hadir di setiap sesi manasik haji karena hal tersebut penting untuk modal pelaksanaan haji nantinya di tanah suci." ungkapnya disela pembukaan manasik haji kota.

"Kami informasikan kepada jamaah bahwa tempat pelaksanaan manasik haji kecamatan tergantung dari kepala KUA kecamatan dimana ada kecamatan yang sendiri melaksanakan manasik haji dan ada juga yang bergabung karena jumlah jamaahnya sedikit". jelasnya. Mahyuddin menjelaskan bahwa ada enam kecamatan melaksanakan manasik haji sendiri. "Kecamatan Tallo bertempat di Masjid Syuro, Rappocini di Masjid H. M Asyik, Manggala di Hotel Denpasar, Kecamatan Makassar bertempat di masjid Al Ikhwan dekat kantor KUA Makassar itu sendiri. Adapun Kecamatan Biringkanaya dan Tamalanrea di tempat yang sama tapi secara terpisah yakni di Asrama Haji Sudiang" ungkapnya.

Lebih lanjut ditambahkan bahwa delapan kecamatan lainnya bergabung untuk memenuhi jumlah jamaah dalam pelaksanaan manasik haji. "Kecamatan Panakkukang dan Ujung Pandang bergabung di Hotel Denpasar, Bontoala dan Mamajang di Masjid Raya, Wajo dan Ujung Tanah bertempat di Masjid Nurul Akbar jalan Sabutung Baru, dan yang terakhir kecamatan Mariso dan Tamalate bergabung di Balai Diklat PUPR wilayah VIII Makassar.

Di akhir wawancaranya, Mahyuddin berharap seluruh calon jamaah dapat hadir selama depan hari karena manasik tersebut sudah termasuk dalam pembiayaan yang telah dibayar ke negara." (Riz/arf)


Wilayah LAINNYA