Plt. Kakanwil Kemenag Ali Yafid Hadiri Perayaan Natal Oikumene bersama Pj. Gubernur Sulsel

Plt. Kakanwil Kemenag Ali Yafid Hadiri Perayaan Natal Oikumene bersama Pj. Gubernur Sulsel

Makassar, HUMAS SULSEL – Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Prov. Sulawesi Selatan, Ali Yafid menghadiri perayaan Natal Oikumene yang dilaksanakan di Grand Diamond Ballroom Myko Hotel Panakkukang Makassar pada Rabu malam 31 Januari 2024.

Natal Oikumene atau Natal Gabungan yang terselenggara atas kerjasama Pemerintah, TNI, Polri dan masyarakat Sulsel melalui lembaga-lembaga keagamaan ini juga dihadiri oleh Pj. Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin bersama unsur Forkopimda, para Pengurus FKUB dan Pimpinan Majelis Agama Prov. Sulsel. Hadir pula Pembimas Kristen Kanwil Kemenag Sulsel, Marlin Narrai.

Natal Oikumene yang dilaksanakan umat Kristiani lintas Denominasi Gereja di Sulawesi Selatan ini berlangsung meriah dengan dihadiri 3700an umat Nasrani se Sulsel sebagaimana laporan panitia pelaksana kegiatan.

Pj. Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin mengatakan dirinya mengapresiasi dan senang dengan tema natal yang menurutnya bersesuaian dengan program Pemprov. Sulawesi Selatan.

“Saya senang betul dengan tema gereja selama ini yang bersesuaian dengan program kami dan program Bapak presiden, yaitu bagaimana kita kembali merawat alam dan merawat bumi,” ungkapnya.

Selanjutnya Bahtiar Baharuddin menyampaikan ucapan terima kasih Kepada Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) dan umat nasrani pada umumnya atas dukungan terhadap program Pemerintah Provinsi, khususnya di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan kelautan.

“Pada intinya program kami ini adalah program untuk merawat bumi, dan tentu itu juga bagian dari perintah Tuhan,” sebutnya.

Pj. Gubernur kemudian mengutip pesan leluhur Bugis, yang artinya takkan mati kejujuran, takkan runtuh yang datar, takkan putus yang kendur dan takkan patah yg lentur.

“Kita semua harus lentur dalam mengelolah hubungan-hubungan kemanusiaan, karena kita sejatinya diciptakan oleh Tuhan untuk selalu  merawat dunia ini bersama-sama dan tumbuh bersama-sama untuk kebaikan dan kemuliaan bersama-sama,” pungkasnya. 

Sementara itu, Plt. Kakanwil Kemenag Sulsel H. Ali Yafid ketika ditemui usai kegiatan ini mengatakan dirinya sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Natal Oikumene ini, dengan harapan dapat menjadi wadah pemersatu antar denominasi gereja, juga antar umat Nasrani dengan Pemerintah, TNI dan Polri.

Ali Yafid juga mengingatkan tentang pesan Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas bahwa dalam memaknai perayaan Natal Oikumene, agar masyarakat dapat terus menjaga keharmonisan dari keberagaman.

"Saya sangat senang diundang menghadiri perayaan Natal Oikumene ini bersama umat Kristiani se Sulsel. Tentu kita senang melihat situasi yang rukun seperti ini dan ini sejalan dengan Program Prioritas Kementerian Agama yaitu Penguatan Moderasi Beragama dan Tahun Kerukunan. Semoga tema Natal kali ini membawa pesan damai dan semangat bagi semua masyarakat Sulsel,” tandasnya. (AB)


Wilayah LAINNYA