Pelantikan JFT Keuangan Kemenag Sulsel

Sekjen Kemenag Lantik 276 JFT Keuangan, Delapan Diantaranya Dari Kemenag Sulsel 

Makassar, (Humas Sulsel) -- Delapan orang pejabat Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Selatan Sulsel ikuti prosesi pelantikan Pejabat Fungsional Tertentu (JFT) Pranata Keuangan (PK) dan Analis Pengelolaan Keuangan (APK) APBN lingkungan Kementerian Agama Republik Indonesia (RI) via zoom di Aula Kanwil Kemenag Sulsel, Senin (20/11/2023).

Delapan pegawai tersebut dikukuhkan oleh Sekretaris Jenderal Kemenag RI, Nizar Ali yang juga mengikuti acara secara luring di Kantor Kemenag RI. Tak hanya dari Kemenag Sulsel, total ada 276 pejabat yang dilantik dan dari latar belakang daerah yang berbeda.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah atau Janji Jabatan Fungsional ini digelar sesuai Pasal 34 Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2023.

Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan pengambilan sumpah para pejabat yang dilantik oleh Nizar Ali. Berikut nama-nama Pejabat JFT Kemenag Sulsel yang mengambil sumpah dan janji jabatan fungsional tersebut.

1. Ari Eko Saputra, Kanwil Kemenag Sulsel 
2. Irwansyah, Kantor Kemenag Kota Makassar
3. Muhammad Nurman Mancong, Kantor 4. Kemenag Kabupaten Wajo
4. Muhammad Wahyuddin, Kantor Kemenag Kabupaten Bone
5. Veronica Adriati Sarambu, Kantor Kemenag Kabupaten Tanah Toraja
6. Sari Bunga Allolayuk, Kantor Kemenag Kabupaten Toraja Utara 
7. Murhim, Kantor Kemenag Kabupaten Pangkep
8. Akmal Ibrahim, IAIN Parepare

Ketua Tim Keuangan Kanwil Kemenag Sulsel, Ari Eko Saputra, sebagai salah satu pejabat yang dilantik sebut senang atas capaian tersebut, dirinya juga optimis amanah atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

"Saya mengupayakan untuk menjalankan tugas sebagaimana mestinya," katanya.

Dalam sambutannya, Sekretaris Jenderal Kemenag RI, sebut kegiatan yang sedang berlangsung bukan sekedar seremoni formalitas belaka, labih dari itu, kata Nizar Ali, kegiatan tersebut adalah bagian dari penunjukan dan pemberian tanggung jawab besar kepada para pegawai yang dilantik.

"Jabatan ini tidak hanya sekedar posisi, tetapi sebuah amanah yang membutuhkan dedikasi, kecerdasan dan integritas tinggi sesuai dengan hasil uji saudara/saudari yang dinyatakan lulus sebanyak 276 orang," katanya.

Lanjut Nizar Ali, dirinya berharap pejabat yang dilantik dapat membuktikan kemampuan, integritas, dan komitmennya untuk Kementerian Agama. (Saldi Adrian/Wrd)


Wilayah LAINNYA