Tiga PAI Sulsel Lolos 10 Besar Nominasi Penyuluh Award Islam award Tahun 2023 Tingkat Nasional.

Tiga PAI Sulsel Lolos 10 Besar nominasi Penyuluh Award Islam award Tahun 2023 tingkat Nasional

Makassar (Humas Sulsel) -- Tujuh penyuluh Agama Islam yang telah memperoleh award pada lomba penyuluh agama Islam award tahun 2023 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dalam tujuh kategori, telah mengikuti penilaian lomba penyuluh agama Islam award tahun 2023 tingkat Nasional berupa penilaian Portofolio, Video, dan Karya Tulis Ilmiah pada Seleksi Tahap 1 (satu) Penyuluh Agama Islam Award Tahun 2023 yang diselenggarakan pada tanggal 31 Juli sampai dengan 2 Agustus 2023.

Hasil penilaiannya telah di umumkan oleh Tim juri, dimana Tiga orang Penyuluh Agama Islam utusan Sulawesi Selatan, berhasil lolos 10 (sepuluh) Nominasi . Yaitu, SURYANI, penyuluh agama asal Kab. Sinjai pada kategori Kesehatan masyarakat , FATMA UTAMI JUHAROH, Penyuluh agama Asal Kab. Bone pada kategori metode penyuluhan baru, dan Sidrah, penyuluh Agama asal Kab. Soppeng pada kategori peningkatan Literasi Al-Qur'an.

Selanjutnya ketiga penyuluh Agama ini

Seperti yang telah di umumkan panitia, akan mengikuti seksi tahap selanjutnya dengan beberapa ketentuan, yaitu :

1.Nomine pada setiap kategori wajib mengikuti Seleksi Tahap 2 yang akan dilaksanakan pada tanggal 7 s/d 10 Agustus 2023 di Hotel Jakarta Kelapa Gading di Jalan Bukit Gading

Raya Kav. I Kelapa Gading, Jakarta Utara. Adapun undangan akan dikirimkan kemudian;

2. Setiap Nomine wajib mengupload dokumen Presentasi berupa dokumen Power Point (.ppt) maupun dokumen pendukung presentasi lainnya;

3. Setiap Nomine wajib membuat publikasi profil baik pada media internal Kementerian Agama setempat maupun melalui media lainnya;

4. Pelaporan pada Aplikasi PAI Award paling lambat tanggal 5 Agustus 2023 yang dilakukan oleh masing-masing Nomine dengan koordinasi langsung Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi setempat (sahar)


Wilayah LAINNYA