Kegiatan KUA Bontolempangan

Kepala KUA Bontolempangan : Koordinasikan Proker KKL dengan Instansi Setempat

Situasi rapat proker yang bertempat di KUA Bontolempangan

Bontolempangan (Humas Gowa). Kepala KUA Kecamatan Bontolempangan Arif bersama staf dan Penyuluh Agama Islam mengadakan rapat program kerja dengan mahasiswa KKL STAI DDI Mangkoso, Rabu (23/11/2022)

Dalam rapat ini dibahas beberapa program kerja mahasiswa KKL STAI DDI Mangkoso yang dilaksanakan dalam waktu dekat ini, diantaranya pelatihan Penyelenggaraan Jenazah dan Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) baik di tingkat Desa maupun di tingkat Kecamatan.

Dalam arahannya Arif menyampaikan perlunya kerjasama dan koordinasi yang baik antara para mahasiswa dengan semua instansi yang ada di kecamatan Bontolempangan. "Koordinasikan ki program-programta supaya sukses program kerja  yang ingin dilaksanakan nantinya," imbuh Arif.

Muh. Arham, selaku Koordinator Kecamatan menyampaikan permintaan bantuan dan saran dari para pegawai di kantor KUA, demi suksesnya pelaksanaan kegiatan tersebut.

Mahasiswa KKL STAI DDI Mangkoso berjumlah 54 orang yg terbagi 8 posko di Desa yg ada di kecamatan Bontolempangan.(Ar/OH)


Daerah LAINNYA