Lebaran Yatim, Kemenag Takalar Bagi Paket Sembako dan Uang Tunai pada Anak Yatim dan Fakir Miskin

Takalar, Humas Takalar, Kementerian Agama Kabupaten Takalar melalui Penyelenggara Zakat dan wakaf  menggelar kegiatan pembagian paket sembako dan uang tunai  kepada anak yatim dan fakir miskin yang tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Takalar. 

Program Lebaran Yatim ini merupakan bagian dari inisiatif nasional Kementerian Agama  yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, tepat pada 10 Muharram 1446 H  Selasa 16 Juli 2024.

Lebaran dengan nama Idul Yatama atau Lebaran Anak Yatim ini  merupakan momentum yang tepat untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim dan fakir miskin untuk  dapat sedikit meringankan beban mereka.

Dengan tema "Berbagi Cinta Berlimpah Berkah" Kemenag Takalar membagikan bantuan paket sembako dan uang tunai kepada 50 anak yatim dan fakir miskin dari 1000 anak yatim dan fakir miskin yang terdata mendapat santunan.

Kepala Kantor Kemenag Takalar Solihin berharap  dengan adanya kegiatan ini dapat menggugah  masyarakat  yang mempunyai kelebihan harta untuk turut serta dalam gerakan peduli anak yatim dan fakir miskin.

Di samping itu  kata Solihin kegiatan ini dapat juga  menumbuhkan ikatan kekeluargaan yang lebih erat lagi  antara Kemenag Takalar  dengan masyarakat , khususnya anak-anak yatim dan fakir miskin yang membutuhkan perhatian dan dukungan.

" Semoga dengan  program ini, kita semua dapat terus menebarkan kebaikan dan kepedulian terhadap sesama, menunjukkan komitmen kita untuk terus berkontribusi dalam membantu meningkatkan kesejahteraan mereka , kata Solihin.

Turut hadir membersamai kegiatan ini ketua Darma Wanita Persatuan ( DWP ) Kementerian Agama Takalar Hj. Insana Malik Solihin bersama segenap jajaran pengurus DWP. ( D,Tola ).


Daerah LAINNYA