MAN 2 Sinjai Tanamkan Sikap Disiplin Melalui Kegiatan MAJJUMA

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Organisasi Rohis MAN 2 Sinjai melaksanakan kajian rutin yaitu ‘MAJJUMA’ (MAN 2 Sinjai Jumat Mengaji) yang dirangkaikan dengan jumat sedekah dan kultum. Peserta Didik yang memimpin membaca ayat suci Al-Qur’an adalah Fitriani As’ad kelas XII IPA dan yang menyampaikan kultum adalah Muhammad Rusli kelas XI IPA 1. Kajian ini diikuti oleh pengurus dan anggota rohis serta seluruh Peserta Didik MAN 2 Sinjai. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Madrasah. Jumat (4/3/2022)

Hadir dalam kegiatan ini adalah Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 2 sInjai. Setelah kegiatan Majjuma’ selesai, kepala MAN 2 Sinjai Hj. Zakiah menghimbau kepada seluruh peserta didik agar senantiasa membawa Al-Qur’an nya setiap hari terutama saat kegiatan Majjuma.

Wakamad kesiswaan H. Sholihin juga menyampaikan beberapa hal salah satunya adalah masalah ketertiban siswa. ” Kita pulang jam 12.15, sebelum pulang ke rumah itu diwajibkan untuk sholat berjama’ah di mesjid ” tuturnya

Melalui kegiatan ini seluruh stakeholder MAN 2 Sinjai berharap agar bisa melahirkan generasi yang cinta Qur’an. (NHD/Fhay)


Daerah LAINNYA