Sungguminasa (Humas Gowa). Pihak UIN Alauddin Makassar melakukan penarikan tiga mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam, yang telah menyelesaikan program mereka di Kementerian Agama Gowa, Selasa (5/11/2024).
Lokasinya yang strategis dekat dengan kota dan banyak layanan kegiatan keagamaan yang dilakukan menjadikan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa menjadi salah satu langganan favorit Mahasiswa UIN Alauddin Makassar untuk melakukan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL).
Penarikan berlangsung di ruang kerja Kasubbag TU Kementrian Agama Kabupaten Gowa didampingi pelaksana Humas sebagai pembimbing mahasiswa PPL yang telah menjalani praktek sejak 23 September hingga 5 November 2024. Mahasiswa bersama dengan dosen pembimbing mereka, Aguswandi.
Tajuddin, Plt. Kasubbag TU mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa PPL atas kerjasama yang telah terjalin selama sebulan.
Ia menekankan bahwa penarikan mahasiswa PPL bukanlah akhir dari silaturahmi mereka, dan Kementerian Agama Kabupaten Gowa akan selalu siap membantu jika mahasiswa memerlukan informasi atau data di masa depan.
"Silahkan ambil yang baik-baiknya dari pembelajaran dan pengalaman-pengalaman selama dikantor ini dan semoga dapat dijadikan motivasi. Karena sangat berbeda pada saat kita melakukan perkuliahan dikelas dengan menghadapi langsung masyarakat pada saat pelayanan," pungkas Kepala Seksi PHU Kemenag Gowa itu.
Sebagai dosen pembimbing, Aguswandi menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa karena telah menerima dan mempercayakan mahasiswanya untuk dapat melaksanakan PPL di Kementerian Agama Kabupaten Gowa.
"Kami sangat berharap semoga kedepannya masih bisa menempatkan para mahasiswa disini serta pemohonan maaf juga kami sampaikan apabila selama PPL Mahasiswa melakukan sesuatu yang tidak berkenan, " tukas Agus.
"Maka pada kesempatan ini izinkan kami untuk menarik kembali mahasiswa kami agar dapat kami arahkan kembali menyelesaikan tugas-tugas lain yang masih menanti dikampus. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada Plt. Kasubbag TU selaku perwakilan kepala Kantor Kementrian Agama dan seluruh staf yang telah membimbing mahasiswa UIN Alauddin Makassar," tutur Aguswandi.
Kegiatan perpisahan ditutup dengan penyerahan cinderamata dan sesi foto bersama, sebagai tanda berakhirnya masa penarikan mahasiswa PPL UIN Alauddin Makassar di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa.(NW/OH)
Daerah
Penarikan Mahasiswa PPL
Tajuddin pada Penarikan Mahasiswa PPL UINAM : Siap Bantu Data Jika Diperlukan
- Selasa, 5 November 2024 | 10:23 WIB