Tim Survey BPPW Sulsel Kunjungi Enam Pontren di Kota Parepare

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Parepare, (Humas Parepare) – Dalam rangka pemberian bantuan pembangunan Mandi Cuci Kakus (MCK) Pondok Pesantren di wilayah Sulawesi Selatan, maka Tim Survey dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Selatan berkunjung ke sejumlah Pontren di Sulsel.

Hal tersebut dilakukan guna memastikan kondisi Pontren yang akan diberi bantuan, mulai jumlah santri yang ada hingga lahan yang tersedia untuk pembangunan MCK tersebut. Hasil survey tersebut akan menentukan layak tidaknya pontren tersebut mendapatkan bantuan pembangunan MCK.

Ada enam pondok pesantren yang dikunjungi oleh Tim Survey BPPW Sulsel di Kota Parepare pada Kamis – Jumat (25 s.d 26 Februari 2021) yakni Pontren Al Munawarah, Hidayatullah, Hafidziyah, Bahrul Ulum, Ummul Quro dan DDI Lil Banat.

Tim Survey yang terdiri dari 3 orang yakni Amos (Penelaah BGP), Erick Noviandry (Penalaah BGP), dan Mirsyad Husain (KI Pemetaan Wilayah 2) didampingi oleh Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kantor Kemenag Kota Parepare, Hamka.

Kasi PD Pontren berharap Pondok Pesantren yang dikunjungi oleh Tim Survey layak dapat bantuan. “Besar harapan kami semoga Pontren yang dikunjungi di Kota Parepare dapat memenuhi kriteria untuk mendapatkan bantuan sanitasi yakni MCK dari BPPW Sulawesi Selatan karena  prasarana tersebut termasuk penunjang demi kelancaran aktivitas di pondok pesantren”, ujar Kasi Pontren, Hamka.

Dalam kaitannya dengan pemberian bantuan MCK, selain Pontren di Parepare ada 3 wilayah lainnya yang juga dikunjungi oleh tim survey BPPW Sulsel yakni Kab. Enrekan, Sidrap dan Tana Toraja untuk melakukan survey terhadap pondok pesantren yang akan diberikan bantuan.(Linda/Wina)


Daerah LAINNYA