KA.KANKEMENAG MAKASSAR IKUT MENJEMPUT DIRJEN PENDIS

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Watampone, (Inmas Makassar) -  Sekitar pukul 14.00 Wita, Selasa (22/1/2019), Menteri Agama RI dalam hal ini diwakili oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama RI Prof. Dr. H. Kamaruddin Amin, MA didampingi Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan H. Anwar Abubakar, S.Ag., M.Pd.dijemput dengan proses adat daerah kedatangan. Turut menjemput Kapolres Bone AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, S.H., S.IK., M.Si, para kepala SKPD dan seluruh Kepala Kantor Kemenag Kab./Kota se Sulawesi Selatan.

Ka.Kankemenag Kota Makassar Dr. H. M. Arsyad Ambo Tuo juga ikut menjemput sejajar dengan seluruh Ka.Kankemenag kab/kota se Sulawesi Selatan. Setelah masuk di pintu gerbang Rujab Bupati Bone, Dirjen Pendis 'Ipateddungi Ulaweng' (dipayungi payung emas) milik Kerajaan Bone, dikalungi galungan sutera, dijemput tari alusu padduppa atau tari penjemput adat dan terakhir dipasangkang ‘songko recca’ (topi khas daerah) oleh Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, MM.

H. M. Arsyad juga ikut bersalaman dengan Dirjen Pendis usai diterima secara adat. Kedatangan Dirjen Pendis yang juga Guru Besar UIN Alauddin Makassar mewakili Menteri Agama RI di Kabupaten Bone dikabarkan untuk meresmikan gedung baru Fakultas Ekonomidan Bisnis Islam kampus II IAIN Bone dan gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kecamatan Ulaweng dan KUA Kecamatan Mare Kabupaten Bone  dan KUA Kecamatan Walenrang Utara Kabupaten Luwu yang dibiayai oleh Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

Seluruh Rangkaian kunjungan Dirjen Pendis selama di Bone adalah melaksanakan penggutingan pitah di Kampus II IAIN Bone dan membuka seminar nasional di Hotel Novena dengan tema “Peran Strategis IAIN Bone Sebagai Pusat Kajian Islam Dalam Mewujudkan Islam Wasathiyah”. (Riz/arf)

 


Wilayah LAINNYA