Kakan Kemenag Sidrap Bersama Ketua DWP Berbaur Dengan Rombongan Kafilah Ikuti Pembukaan STQH XXIII

Kontributor

Masamba (Humas Sidrap) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Sidenreng Rappang bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) menghadiri Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) ke-23 tahun 2025 tingkat provinsi yang dilaksanakan di Kabupaten Luwu Utara, Ahad 13 April 2025.
Upacara pembukaan berlangsung meriah di alun-alun Taman Siswa Masamba dengan ditandai pemukulan beduk oleh Gubernur Sulawesi Selatan didampingi Kakanwil Kemenag Sulsel, Forkopimda serta Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara.
Nampak Kakan Kemenag Sidrap, H. Muhammad Idris Usman bersama Istri tercinta Asriati Amaliyah duduk dibarisan depan berbaur dengan Rombongan Kafilah Kabupaten Sidrap, turut hadir mensupport langsung peserta, Para Kepala OPD beserta Camat se Kabupaten Sidrap.
Sementara itu, Gubernur dalam sambutannya menyampaikan kabar gembira bagi peserta dengan menjanjikan hadiah uang yang jumlahnya cukup besar untuk setiap cabang lomba, yaitu 30 juta rupiah untuk juara satu, 8 juta rupiah untuk juara dua dan 6,5 juta rupiah untuk juara tiga.
"Kenapa juara satu hadiahnya besar karena memang STQ ini adalah ajang mencari bibit untuk beratarung di tingkat nasional, dan tahun depan kita naikkan lagi hadiahnya. Saya tidak mau hadiah lomba ayam ketawa lebih besar dari ini," ucapnya.
STQH dijadwalkan berlangsung selama sepuluh hari mulai Tanggal 11 hingga 20 April 2025, Kafilah Kabupaten Sidrap sendiri mengirim 17 peserta dan 27 Official, adapun target besar dalam ajang ini adalah meraih emas sehingga dapat mewakili Sulsel ditingkat Nasional.
Kakan Kemenag Sidrap menyampaikan Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas support seluruh pihak utamanya Bapak Bupati beserta para Kepala OPD dan Camat yang hadir langsung di Kabupaten Luwu Utara.
Hal ini tentu merupakan sebuah komitmen dan bukti nyata Perhatian Bupati Sidrap kepada peserta STQH dan kegiatan keagamaan lainnya, "Kami tentu sangat bersyukur dan bangga memiliki Pemimpin seperti beliau (Bupati Sidrap), Ungkap H. Muhammad Idris Usman.(Af/Ah)