Kerja Bakti Lingkungan Madrasah Jadi Kegiatan Rutin MTsN 2 Bone Setiap Jumat

Kontributor

Pompanua, (Humas Bone) - MTsN 2 Bone memperlihatkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan menggelar kerja bakti setiap hari Jumat. Pada Jumat (16/2/2024), rangkaian kegiatan tersebut kembali dilaksanakan di kampus 1 dan 2 madrasah tersebut.
Di kampus 2, suasana pagi dipenuhi semangat gotong royong para guru pembina dan siswa. Mereka bergotong royong membersihkan area saluran air, memungut sampah, serta melakukan perbaikan fasilitas demi meningkatkan kenyamanan belajar.
Kepala Madrasah MTsN 2 Bone, Muhammad Adam, menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif para guru pembina dan tenaga kependidikan. "Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh guru pembina dan tenaga kependidikan atas kerja samanya membersihkan lingkungan madrasah," ungkapnya.
Kegiatan kerja bakti lingkungan madrasah tidak hanya memperbaiki lingkungan fisik, tetapi juga memupuk rasa kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan sekolah. Diharapkan, semangat ini dapat terus ditanamkan dan menjadi budaya bagi seluruh warga madrasah MTsN 2 Bone. (Adha/Ahdi)