Sahid: Pengawas Harus Paham Perubahan Yang Ada Di Kurikulum 2013

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Humas Makassar) - Pengawas Pendidikan Agama Islam seSulawesi Selatan menghadiri workshop Pengembangan Kompetensi Pengawas Pendidikan Agama Islam yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama Wilayah Sulawesi Selatan di Hotel Phinisi Makassar senin (26/02/2018). Peserta yang hadir merupakan perwakilan dari setiap pengawas dari kabupaten/kota se provinsi Sulawesi Selatan.

Workshop tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan. Selama tiga hari para pengawas PAI mendapatkan beberapa materi tentang pengembangan kompetensi. Pada hari pertama workshop diisi oleh Kepala Kantor Wilayah Sulawesi Selatan, H. Abdul Wahid Tahir, yang membahas tentang kebijakan-kebijakan yang ada. Dan, yang menjadi narasumber kedua adalah Ketua Kelompok Kerja Pengawas (POKJAWAS) Provinsi Sulawesi Selatan yang membahas tentang Teknik Supervisi dan Pelaporan

Sahid, S.Ag, pengawas PAI Kota Makassar, menjadi pemateri di hari kedua workshop tersebut. Sahid memberikan materi tentang pengembangan silabus dan penulisan RPP. Sahid mengungkapkan selama ini banyak guru yang blom tahu dan paham perubahan-perubahan silabus dengan RPPnya. "Perubahan yang ada tersebut merupakan tugas pengawas untuk menyampaikannya" ungkap Sahid dihadapan peserta workshop. Dia juga mengungkapkan salah satu tujuan worshop tersebut adalah untuk membekali pengawas bagaimana cara meramu silabus dan contoh membuat RPP.

Diakhir paparannya, Sahid mengharapkan kepada semua peserta yang ikut workshop tersebut bisa mengimplementasikan keilmuannya di setiap kabupaten/kota sehingga tidak lagi bingung dengan kurikulum 2013 yang penuh dengan perubahan-perubahan dan dapat memberikan pemahaman-pemahaman yang terkait dengan apa yang didapat dapat workshop ini.

Di hari ketiga, workshop tersebut ditutup oleh Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Rasbi. (Riz/Arf)


Wilayah LAINNYA