ASN MTsN 1 Bone Semarakkan Gerak Jalan Kerukunan HAB Ke-80 Kementerian Agama
Kontributor
Watampone, (Kemenag Bone) — Aparatur Sipil Negara (ASN) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bone turut menyemarakkan kegiatan Gerak Jalan Kerukunan dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu, (7/1/2026)
Gerak Jalan Kerukunan Beragama tersebut merupakan bagian dari rangkaian pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dalam rangka HAB ke-80 Kementerian Agama. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Menteri Agama Republik Indonesia, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, M.A, yang ditandai dengan pelepasan balon ke udara sebagai simbol dimulainya seluruh rangkaian kegiatan HAB ke-80 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Gerak jalan kerukunan mengambil titik start di Lapangan Merdeka Watampone dan diikuti oleh ribuan peserta dari berbagai satuan kerja Kementerian Agama se-Sulawesi Selatan, termasuk madrasah, kantor urusan agama, serta instansi terkait lainnya. Kegiatan berlangsung meriah dengan nuansa kebersamaan, persatuan, dan semangat sportivitas antar ASN Kementerian Agama.
ASN MTsN 1 Bone tampil kompak dan penuh semangat, mengenakan atribut madrasah sebagai wujud partisipasi aktif dalam mendukung suksesnya peringatan HAB ke-80 Kemenag. Kehadiran mereka menjadi bagian dari komitmen untuk memperkuat nilai-nilai kerukunan, moderasi beragama, serta soliditas antarpegawai.
Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse, menyampaikan bahwa keikutsertaan ASN MTsN 1 Bone dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata terhadap program Kementerian Agama, sekaligus sarana mempererat silaturahmi.
“Gerak Jalan Kerukunan ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi menjadi momentum untuk memperkuat persatuan, kebersamaan, dan semangat pengabdian ASN Kementerian Agama. Melalui kegiatan ini, kami berharap nilai-nilai kerukunan dan moderasi beragama semakin tertanam dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” ujar H. Ambo Asse.
Ia juga menambahkan bahwa HAB ke-80 Kementerian Agama menjadi refleksi perjalanan panjang Kemenag dalam melayani umat dan bangsa, serta mendorong seluruh ASN untuk terus meningkatkan kinerja, integritas, dan profesionalisme.
Kegiatan Gerak Jalan Kerukunan ini menjadi salah satu rangkaian acara HAB ke-80 Kementerian Agama yang diharapkan mampu menumbuhkan semangat kebersamaan, meningkatkan kesehatan jasmani, serta memperkokoh harmoni di tengah keberagaman masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya di Kabupaten Bone.
(Ebah/Ahdi)