ASN MTsN 1 Bone Tetap Semangat : Selesai Awasi Ujian, Langsung Susun SKP

Kontributor
Watampone, (Kemenag Bone) – Di tengah kesibukan hari terakhir pelaksanaan Ujian Madrasah, para Aparatur Sipil Negara (ASN) MTsN 1 Bone tampak fokus menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) untuk triwulan I tahun 2025. SKP ini menjadi bagian penting dalam penilaian kinerja ASN sesuai dengan Peraturan Pemerintah PP No. 30 Tahun 2029 tentang Penilaian Kinerja Pegawai Negeri Sipil. Kegiatan ini mulai pukul 14.00 hingga 16.30 WITA di ruang kelas Sains, yang dikenal sebagai salah satu ruang paling nyaman di madrasah ini, Rabu (7/5/2025)
Ruang Kelas 8 Sains yang dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti pendingin ruangan (AC) dan akses internet Wi-Fi membuat suasana kerja terasa lebih kondusif dan menyenangkan. Dengan kondisi tersebut, para ASN dapat menyelesaikan tugas administratif mereka dengan lebih efisien.
Di tengah-tengah keseriusan para guru dalam merampungkan laporan SKP, tim Humas MTsN 1 Bone secara spontan terdorong untuk mengabadikan momen tersebut. Beberapa dokumentasi diambil sebagai bentuk apresiasi terhadap semangat kerja para ASN, sekaligus menjadi bukti nyata dedikasi yang terus terjaga meski berada di tengah periode ujian.
Meski padat aktivitas, semangat tetap terpancar dari para guru.”Meskipun baru selesai mengawas ujian, semangat kami tetap tinggi. Menyusun SKP itu memang menantang, tapi serunya di situ. Kami bisa evaluasi diri dan merancang target yang lebih baik,”. ujar salah satu guru MTsN 1 Bone dengan penuh antusias.
Kegiatan ini menjadi cerminan budaya kerja positif di lingkungan MTsN 1 Bone, di mana profesionalisme dan kenyamanan bekerja berjalan beriringan. (Ebah/Ahdi)