Daerah

DWP Kanwil Kemenag Sulsel Anjangsana Ke SLB Nur Amin Masamba, Dukung Pendidikan Inklusif Di Luwu Utara

Foto Kontributor
WAHYUDDIN

Kontributor

Senin, 14 April 2025
...

Masamba (Kemenag Pinrang) — Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Hj. Saidah Ali Yafid, bersama para Ketua DWP Kemenag Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan sosial ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Nur Amin, Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Senin (14/04/2025).

Kegiatan anjangsana ini merupakan bagian dari program sosial DWP Kanwil Kemenag Sulsel dalam upaya memberikan perhatian lebih kepada kelompok masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak berkebutuhan khusus. Dalam sambutannya, Hj. Saidah menyampaikan rasa bangga dan apresiasi mendalam atas dedikasi para guru dan orang tua dalam mendidik anak-anak istimewa dengan penuh kesabaran dan ketulusan.

"Kami sangat bangga kepada para guru dan orang tua yang dengan sabar dan ikhlas mendidik anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus. Kegiatan ini menjadi bentuk dukungan nyata kami kepada masyarakat yang membutuhkan perhatian lebih," ungkap Hj. Saidah.

Ia juga berharap, kunjungan ini menjadi awal dari kolaborasi yang lebih luas antara DWP dan SLB Nur Amin.

"Kami berharap kunjungan ini menjadi awal dari kolaborasi yang baik antara DWP dan SLB Nur Amin," ujarnya.

Lebih lanjut, Hj. Saidah menegaskan komitmen DWP Kanwil Kemenag Sulsel untuk terus menjalankan berbagai program sosial, meskipun dalam keterbatasan anggaran.

"Kami berusaha semaksimal mungkin agar program-program ini tetap berjalan. Semangat kami adalah membawa perubahan besar bagi organisasi dan masyarakat," tegasnya.

Kepala SLB Nur Amin yang diwakili oleh Lili menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan tersebut. Ia menjelaskan bahwa SLB Nur Amin saat ini menampung 43 siswa dari berbagai kategori disabilitas, seperti tuna netra, tuna rungu, tuna grahita, tuna daksa, hingga anak-anak dengan hambatan mental, dengan tenaga pengajar hanya berjumlah 12 orang.

"Kami tidak pernah menolak siswa yang datang, meski dengan keterbatasan tenaga pendidik. Kami tetap berusaha memberikan pembelajaran sesuai dengan kebutuhan mereka. Semoga kunjungan ini menjadi awal kerja sama yang lebih luas dengan DWP dan masyarakat," tutur Lili.

Di akhir kunjungan, DWP Kanwil Kemenag Sulsel menyerahkan bantuan berupa sembako, uang tunai, dan secara simbolis menyerahkan musyaf Al Qur’an dan Al Qur’an Braille untuk penyandang disabilitas tuna netra. Kegiatan DWP Kanwil Kemenag dan DWP kemenag Kab/Kota se-Sulsel ini sebagai bentuk dukungan langsung terhadap keberlangsungan pendidikan inklusif di SLB Nur Amin. Sementara itu Sekretaris Forum DWP Kemenag Kab/Kota se-Sulawesi Selatan, Hj. Nuraedah Irfan mengungkapkan bahwa kegiatan ini berlangsung atas kerjasama semua pihak dalam mendukung kegiatan aksi sosial ini.

“Kunjungan ini menjadi wujud nyata kepedulian DWP Kanwil Kemenag Sulsel dalam mendukung pengembangan pendidikan inklusif di Sulawesi Selatan, khususnya di Luwu Utara, serta bentuk kontribusi aktif dalam menyukseskan program sosial dan budaya Dharma Wanita Persatuan” pungkas Hj. Nuraedah Irfan.

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default