Daerah

HAB Ke-80 Kemenag Sulsel Di Kabupaten Bone Berlangsung Meriah, Kontingen Pangkep Borong 3 Hadiah Doorprize

Foto Kontributor
Humas Pangkep

Kontributor

Rabu, 07 Januari 2026
...

Bone - (Kemenag Pangkep) - Puncak peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Provinsi Sulawesi Selatan berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan. 


Kegiatan dipusatkan di Lapangan Merdeka, Kabupaten Bone, Rabu (7/1/2025) dan dihadiri ribuan peserta dari 24 kabupaten/kota se-Sulsel.


Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Agama RI Nasaruddin Umar serta Kepala Kanwil Kemenag Sulsel Ali Yafid. Menariknya, kedua tokoh tersebut merupakan putra daerah Kabupaten Bone, sehingga kehadiran mereka memberi nuansa tersendiri dan menjadikan peringatan HAB tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.


Sejak pagi hari, ribuan ASN Kementerian Agama memadati Lapangan Merdeka. Di bawah terik matahari, para peserta berbaur dalam suasana khidmat dan penuh antusiasme untuk memperingati HAB Kemenag ke-80. Tugu Monumen Lapangan Merdeka menjadi latar utama pusat kegiatan.


Kementerian Agama Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Kemenag Pangkep) turut ambil bagian dalam kemeriahan tersebut. Dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pangkep, H. Ramli Rasyid, kontingen Pangkep memberangkatkan sekitar 1.400 peserta untuk mengikuti rangkaian kegiatan, termasuk jalan santai moderasi beragama.


Pada momen pengundian doorprize Jalan Santai Kerukunan HAB Kemenag RI ke-80 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, tiga peserta asal Kabupaten Pangkep berhasil meraih hadiah. Adapun doorprize yang diperoleh yakni dua unit sepeda listrik dan satu unit televisi.


Keberhasilan ini menambah semangat dan kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar Kemenag Kabupaten Pangkep dalam memeriahkan peringatan HAB ke-80 Kementerian Agama RI. (AJL)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default