Daerah

Hadiri Rakor Kanwil Kemenag Sulsel Di Luwu Utara, H.Irman Sampaikan Apresiasi Atas Arahan Strategis Kakanwil

Foto Kontributor
Muhammad Imran

Kontributor

Senin, 14 April 2025
...

Masamba (Kemenag Makassar) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar, H. Irman, menyampaikan apresiasi atas arah kebijakan dan penekanan penting yang disampaikan oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan dalam Rapat Koordinasi bersama seluruh Kepala Kankemenag Kabupaten/Kota se-Sulsel.

Hal tersebut disampaikan H. Irman saat menghadiri Rakor yang berlangsung di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Luwu Utara, Masamba, Minggu, 13 April 2025.

Rakor dipimpin langsung oleh Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Ali Yafid, M.Ag., didampingi Kabag TU H. Aminuddin, serta para Kepala Bidang di lingkungan Kanwil Kemenag Sulsel.

Dalam arahannya, Kakanwil menekankan pentingnya peningkatan kualitas layanan kepada jemaah haji, percepatan realisasi kinerja, serta dukungan terhadap program nasional penghijauan.

"Manasik haji harus dilakukan secara profesional dan sistematis agar jemaah memperoleh pemahaman menyeluruh sebelum berangkat ke Tanah Suci. Kita ingin memastikan pelayanan yang diberikan benar-benar bermanfaat bagi jemaah,” tegas H. Ali Yafid.

Terkait program nasional penanaman pohon, Kakanwil menginstruksikan agar seluruh jajaran segera menindaklanjuti edaran Sekjen Kemenag RI tentang gerakan serentak penanaman satu juta pohon matoa secara nasional.

“Segera tentukan lokasi penanaman, koordinasikan dengan madrasah dan seluruh satuan kerja agar gerakan ini menjadi kontribusi nyata Kemenag dalam pelestarian lingkungan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Kakanwil juga mengingatkan seluruh Kankemenag se-Sulsel untuk segera menggenjot realisasi kinerja triwulan dan menyelesaikan target-target strategis yang masih tertunda.

Menanggapi hal tersebut, Kakankemenag Kota Makassar H. Irman menyatakan kesiapan penuh jajarannya untuk menyukseskan seluruh program strategis yang dicanangkan.

“Arahan Kakanwil sangat komprehensif dan menjadi panduan jelas dalam menjalankan tugas. Kami siap mempercepat realisasi kinerja, meningkatkan mutu layanan manasik, serta mendukung gerakan penanaman pohon secara masif di madrasah dan satker kami,” ujar H. Irman.

Rapat Koordinasi ini menjadi forum konsolidasi penting dalam menyatukan langkah seluruh Kemenag kabupaten/kota guna mewujudkan pelayanan publik yang prima dan berkelanjutan.

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default