Jelang Ujian Semester Ganjil, MAN 1 Plus Keterampilan Parepare Gelar Sosialisasi CBT
Kontributor
Parepare, (Kemenag Parepare) - Menjelang pelaksanaan Ujian Semester Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026, MAN 1 Plus Keterampilan Parepare menggelar sosialisasi penggunaan aplikasi Computer Based Test (CBT) Azzahrah di Ruang Guru MAN 1 Plus Keterampilan Parepare, Rabu, 19 November 2025.
Penggunaan aplikasi ini bukanlah hal baru, karena CBT
Azzahrah telah digunakan untuk kedua kalinya dalam pelaksanaan ujian di MAN 1
Plus Keterampilan Parepare.
Kegiatan sosialisasi ini dipimpin oleh Ketua Panitia Ujian
Semester Ganjil, Harlina, didampingi Sekretaris Panitia, Hayatun.
Dalam kegiatan tersebut, Nur Apriani, yang merupakan
Sekretaris Panitia Ujian Semester sebelumnya, kembali memberikan penjelasan
teknis mengenai penggunaan CBT Azzahrah. Dengan pengalamannya pada pelaksanaan
ujian lalu, ia menjelaskan secara rinci tata cara penginputan soal oleh guru
mata pelajaran serta prosedur penggunaan aplikasi oleh peserta didik.
Ia juga kembali menegaskan fitur penting dari aplikasi,
yaitu sistem pengawasan otomatis yang berfungsi mencegah kecurangan selama
ujian berlangsung.
“Sistem akan otomatis menutup aplikasi ujian jika siswa
membuka dua jendela browser sekaligus. Fitur ini sangat membantu menjaga
integritas pelaksanaan ujian,” jelasnya.
Kepala MAN 1 Plus Keterampilan Parepare, Rusman Madina,
memberikan apresiasi atas kesiapan panitia ujian dalam mengimplementasikan
sistem berbasis android ini.
“Penggunaan sistem CBT merupakan langkah maju dalam
menciptakan proses evaluasi yang lebih efektif, efisien, dan jujur. Saya
berharap seluruh guru dan siswa dapat memahami sistem ini dengan baik agar
pelaksanaan ujian berjalan lancar dan berkualitas,” ungkapnya.
Ketua Panitia Ujian Semester Ganjil, Harlina, berharap
sosialisasi ini dapat meningkatkan kesiapan seluruh warga madrasah.
“Kami berharap seluruh guru dapat menginput soal dengan
benar dan siswa dapat memahami teknis pelaksanaan ujian. Aplikasi ini dirancang
untuk menjamin integritas ujian, dan kami siap memberikan pendampingan bila
dibutuhkan,” ujarnya.
Sosialisasi ini diselenggarakan untuk memastikan seluruh
guru dan siswa memahami mekanisme pelaksanaan ujian berbasis android, guna
menjamin kelancaran dan mutu Ujian Semester Ganjil di MAN 1 Plus Keterampilan
Parepare.(Akbar/Wn)