Daerah

Kakankemenag: Dai Harus Mampu Tampilkan Dakwah Yang Mencerahkan Dan Menarik Di Era Digital

Foto Kontributor
Muhammad Imran

Kontributor

Jumat, 21 Maret 2025 · 00:00 WIB
...

Makassar (Kemenag Makassar)— Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Makassar, H. Irman, secara resmi membuka kegiatan Pelatihan Dai dan Daiyah dengan tema "Peran Remaja dalam Mengembangkan Potensi Dakwah di Era Digital" yang diselenggarakan oleh IPARI Kota Makassar di Balai Diklat Keagamaan Makassar, Kamis (20/3/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh 45 peserta dari kalangan remaja santri/santriwati. Hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut Ketua IPARI Kota Makassar, jajaran pengurus, panitia pelaksana, serta para peserta pelatihan.

Dalam sambutannya, Kakankemenag Kota Makassar H. Irman menyampaikan bahwa pelatihan ini sangat penting dalam membentuk karakter dan kemampuan dakwah generasi muda yang mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman, khususnya di era digital.

“Para peserta di sini adalah calon-calon muballigh yang akan menjadi agen pencerahan di tengah masyarakat. Salah satu kunci keberhasilan dakwah adalah kemampuan dalam menyampaikan pesan secara menarik dan menyentuh. Dakwah tidak hanya soal isi, tetapi juga metode penyampaian, penampilan, intonasi, serta penggunaan media komunikasi secara efektif,”ujar H. Irman.

Ia juga menekankan bahwa Rasulullah SAW dalam berdakwah selalu tampil dengan akhlak mulia dan penampilan yang menarik. Hal ini harus menjadi teladan bagi para dai muda agar mampu membawa pesan dakwah dengan cara yang indah dan penuh hikmah.

“Semoga pelatihan ini menjadi pengalaman berharga bagi seluruh peserta. Seorang dai harus mampu beradaptasi, menguasai metode, dan memahami audiensnya. Di era digital ini, kemampuan komunikasi yang baik menjadi modal penting dalam menyampaikan pesan keagamaan,”* tambahnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kapasitas dai muda Kota Makassar dalam menyebarkan nilai-nilai Islam yang moderat, sejuk, dan membangun peradaban yang harmonis di tengah masyarakat.

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default