Kakanwil Kemenag Sulsel Lantik Pokjawas PAI 2025-2029

Kontributor

Makassar, KEMENAG SULSEL - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan, Dr. H. Ali Yafid, S.Ag., M.Pd.I., melantik pengurus Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Pendidikan Agama Islam (PAI) Sulawesi Selatan periode 2025-2029, di aula Kanwil Kemenag Sulsel, Jln. Nuri 53 Makassar, Kamis, 15 Mei 2025.
Pelantikan turut dihadiri Kabid Pendidikan Agama Islam, H. Fathurrahman, SE., M.Pd., dan Ketua Tim Kerja Pengembang PAUD/TK dan Pengawas Bidang PAIS, Dra. Hj. Hajerah, MA., sekaligus membacakan SK/nama-nama pengurus yang dilantik.
Kakanwil, H. Ali Yafid, dalam sambutannya menyampaikan selamat, atas pelantikan pengurus Pokjawas Sulsel. Dikatakan, pengawas adalah gurunya guru, sehingga harus terus berimajinasi, bekerja cerdas, dan menyampaikan laporan kegiatan kepada atasan, serta mengusulkan program-program apa yang baik dilakukan.
"Jangan persulit guru PAI,, bantu dan awasi melaksanakan tugasnya," imbau Kakanwil yang juga mantan Kabid PD. Pontren Kanwil Kemenag Sulsel ini.
Dia meminta, Pokjawas mengimplementasikan program Menteri Agama melalui 8 Asta Aksi, di mana di dalamnya point ketujuh menyebut guru harus tersertifikasi, sehingga melalui peran dan fungsi Pokjawas nanti, guru-guru PAI bisa ikut program sertifikasi secara bertahap.
"Pokjawas memiliki peran pengawasan, dan tidak melakukan hal hal yang ekstrim," ucap Ali Yafid.
Terpisah, Kabid PAIS, Fathurrahman, menyampaikan tema pelantikan, adalah Mengukuhkan Komitmen, Menyatukan Langkah, Mewujudkan Visi Misi Pengawas PAI yang Unggul. Hal ini, kata Kabid, bermuara pada upaya mewujudkan sistem pendidikan agama Islam yang berkualitas dan berkarakter melalui peran Pokjawas, bekerja sama dengan guru-guru PAI dalam membina dan membangun kematangan anak didik di sekolah.
Nama-nama yang dilantik adalah Ketua Umum, Dr. Hasmawati, M.Pd.I., dan 4 wakil ketua, Sekretaris Umum Musbahaeri, S.Pd.I., M.Pd.I., dan 4 wakil sekretaris, Bendahara Umum, Dra. Hj. Hasnawiyah M. M.Pd.I., dan 3 wakil bendahara.
Bidang Program Laporan dan Evaluasi, Muhammad Saleh S.Ag., MA., dan 10 orang anggota. Bidang Peningkatan Kompetensi, Sahid, S.Ag., M.Pd., dan 11 anggota. Bidang Penelitian dan Pengembangan, Drs. Abdul Gaffar, MA., dan 12 anggota. Bidang Regulasi Perundang-undangan, Sudirman, S.Pd.I., dan 10 anggota.
Bidang Humas, Imran, S.Ag, M.Pd. I., dan 12 orang anggota. Bidang Kerja Sama Lintas Sektoral, Dra. Darmawati Amin. M.Pd.I., dan 12 orang anggota. Bidang Kesejahteraan, H. Muh. Amin, S.Pd.I., M.Pd.I., dan 12 anggota.
Koordinator Wilayah 1 (Maros, Makassar), H. Kamaruddin Kaseng S.Ag., MA. Wilayah 2 (Pangkep, Barru), Drs. H. Marwan, MM. Wilayah 3 (Gowa, Takalar, Jeneponto), H. Hasbi S.Ag., M.Pd.I. Wilayah 4 (Bantaeng, Bulukumba, Selayar), Hj. Sitti Hamsiah, S.Pd.I. Wilayah 5 (Sinjai, Bone), H. Ambo Tang S.Ag., M.Pd.I., Wilayah 6 (Soppeng, Wajo), Mahyuddin Said, S.Ag., S.Pd. I., MA. Wilayah 7 (Sidrap, Parepare, Pinrang), Mustafa S, S.Pd., M.Pd.I., Wilayah 8 (Enrekang, Tator), Drs. Sirajuddin, M.Pd.I. Wilayah 9 (Palopo, Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur), Drs. Hasan. (Sudir)