Kemenag Lutim Jadi Yang Pertama Kukuhkan Pokja Majelis Taklim Se Sulsel

Foto Kontributor
Yhamaq Lutim

Kontributor

Senin, 17 Februari 2025 · 21:58 WIB
...

Malili, Humas Lutim - Ketua Tim Hari Besar Islam (HBI) Kanwil Kemenag Sulawesi Selatan, H. Bakri, mengapresiasi langkah Kementerian Agama Kabupaten Luwu Timur yang menjadi kabupaten/kota pertama di Sulsel yang mengukuhkan Kelompok Kerja (Pokja) Majelis Taklim.

Dalam keterangannya, H. Bakri menjelaskan bahwa Pokja yang telah dikukuhkan ini akan bertugas melakukan pembinaan terhadap majelis taklim di Kabupaten Luwu Timur. Pembinaan tersebut mencakup penguatan syiar agama, terutama dalam aspek akidah, fiqih, dan berbagai kajian keislaman lainnya.

Lebih lanjut, H. Bakri menekankan bahwa melalui peran penyuluh agama Islam, Pokja akan menjadi perpanjangan tangan dalam memastikan seluruh majelis taklim di Luwu Timur terdaftar secara resmi di Kementerian Agama. Dengan demikian, keberadaan majelis taklim akan lebih terorganisir dan memiliki legalitas yang jelas.

“Sebelumnya, majelis taklim hanya dinaungi oleh BKMT. Namun, dengan adanya Pokja ini, majelis-majelis taklim kini memiliki wadah yang lebih spesifik dalam koordinasi dan pembinaan, meskipun tetap berjalan bersama BKMT,” jelas H. Bakri.

Pernyataan tersebut disampaikan usai Pengukuhan Pokja Majelis Taklim yang dilakukan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Luwu Timur, H. Muhammad Yunus. senin (17/02/2025). Pengukuhan dirangkaikan dengan pembukaan kegiatan Pembinaan Penyuluh Agama Islam Aktif, Konten Digital, Inklusif, dan Transformatif, serta Pembinaan Penguatan Kelompok Kerja Majelis Taklim Kabupaten Luwu Timur Tahun 2025.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kemenag Lutim ini dipimpin oleh H. Muh. Yunus. Sebanyak 133 peserta mengikuti kegiatan ini, terdiri dari 30 anggota Pokja Majelis Taklim dan 83 penyuluh agama Islam, baik PNS maupun Non-PNS.

Dengan adanya Pokja Majelis Taklim, diharapkan peran majelis taklim dalam meningkatkan pemahaman keagamaan masyarakat semakin kuat dan terarah, sejalan dengan visi Kementerian Agama dalam memperkuat moderasi beragama di Indonesia.. (dyt)

Editor: arfan

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default