Kepala KUA Batulappa Hadiri Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke-80: Tekankan Pentingnya Kolaborasi Lintas Sektoral

Kontributor

Batulappa, (Kemenag Pinrang) - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, unsur pemerintah dan lembaga pendidikan se-Kecamatan Batulappa menggelar rapat pembentukan panitia perayaan kemerdekaan yang berlangsung di Gedung PPK Batulappa, Selasa (15/07/2025).
Rapat
ini dihadiri oleh berbagai elemen penting, di antaranya Camat Batulappa,
Danpospol Batulappa, Danposramil Batulappa, UPT Dikpora Batulappa, para kepala
sekolah dari jenjang SD/MI, SLTP/MTs hingga SMK, serta Kepala Kantor Urusan
Agama Kecamatan Batulappa, Muhamadong.
Pertemuan
tersebut menjadi wadah strategis untuk membahas berbagai agenda dan teknis
pelaksanaan perlombaan yang akan memeriahkan perayaan HUT RI. Mulai dari jenis
lomba, mekanisme pelaksanaan, hingga aspek pengamanan menjadi fokus utama
pembahasan.
Kepala
KUA Batulappa, Muhamadong, dalam sesi diskusi menyampaikan komitmennya
mendukung penuh kegiatan ini. Ia menekankan pentingnya kebersamaan lintas
sektor dalam menyukseskan acara tahunan ini.
“Semangat
kemerdekaan bukan hanya dirayakan, tapi juga dimaknai sebagai momen untuk
memperkuat kebersamaan dan rasa tanggung jawab bersama,” ungkap Muhamadong.
Selain
lomba baris-berbaris, kreatif, dan olahraga antar pelajar, rapat juga membahas
keterlibatan aparat keamanan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan
berlangsung aman, tertib, dan kondusif.
Rapat
ini menjadi titik awal sinergi antarinstansi di Kecamatan Batulappa dalam
menyongsong peringatan HUT RI ke-80 yang diharapkan tidak hanya meriah, tetapi
juga bermakna dan mempererat semangat gotong royong masyarakat.
Panitia
pun dijadwalkan akan segera merampungkan rincian teknis dan jadwal pelaksanaan
lomba dalam waktu dekat. (Rosmini)