Daerah

KUA Ujung Bulu Berbagi 100 Takjil, Wujud Kepedulian Di Bulan Ramadhan 1446 H

Foto Kontributor
Asriadi Haris

Kontributor

Minggu, 16 Maret 2025 · 00:00 WIB
...

Bulukumba, (Kemenag Bulukumba) – Suasana bulan suci Ramadan semakin terasa di Kota Bulukumba. Dalam rangka menebarkan semangat berbagi, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ujung Bulu menggelar aksi sosial dengan membagikan 100 takjil kepada masyarakat pada Jumat (14/03/2025). Kegiatan ini berlangsung di depan Kantor KUA Ujung Bulu, yang berlokasi di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Caile.

Aksi berbagi takjil ini dipimpin oleh Asma Ramadhani, S.Hi., M.H., selaku inisiator kegiatan. Asma Ramadhani yang juga merupakan Penyuluh Agama Islam KUA Ujung Bulu, didampingi oleh para penghulu serta staf KUA Kecamatan Ujung Bulu. Dengan penuh semangat dan antusiasme, mereka membagikan takjil kepada pengguna jalan dan masyarakat sekitar sejak pukul 16.30 WITA.

“Meski sederhana, kami berharap takjil ini dapat bermanfaat bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa agar bisa berbuka dengan nyaman. Semoga amal kebaikan ini diterima oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala,” ujar Asma dengan penuh harap.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Tak butuh waktu lama, seluruh takjil yang disiapkan pun habis terbagi. Warga yang menerima takjil tampak senang dan bersyukur atas inisiatif ini.

Selain berbagi takjil, Asma Ramadhani juga menyampaikan pesan Ramadhan kepada umat Muslim. “Semoga Ramadhan ini membawa keberkahan bagi kita semua dan semakin mempererat tali silaturahmi di antara kita,” tambahnya.

Kepala KUA Kecamatan Ujung Bulu, H. Muhammad Ansar Mahdy, S.Ag., M.A., turut mendukung penuh kegiatan ini. Ia berharap semakin banyak pihak yang tergerak untuk berbagi dan menebarkan kebaikan selama Ramadan. “Sekecil apa pun kebaikan yang dilakukan, pasti akan membawa manfaat bagi sesama,” ujarnya.

Kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari program kepedulian KUA Kecamatan Ujung Bulu dalam membangun kebersamaan dan menumbuhkan semangat berbagi di bulan suci. Dengan adanya aksi sosial seperti ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama semakin kuat di tengah masyarakat. (DAR)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default