KUA Lamuru Bersinergi Dalam Posko Keamanan Pemilu 2024

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Senin, 12 Februari 2024
...

Lamuru, (Humas Bone) - Dalam rangka mengawal dan mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Lamuru tetap berkomitmen untuk bersinergi dengan pemerintah setempat. Upaya ini tercermin melalui partisipasi aktif KUA dalam posko keamanan yang diselenggarakan di Kantor Camat Lamuru sejak tanggal 6 hingga 14 Februari 2042 mendatang, Senin (12/2/2024).

Kegiatan ini diselenggarakan atas inisiatif Camat Lamuru, A. Aswat, yang mengundang berbagai instansi di wilayah tersebut untuk turut serta dalam menjaga keamanan selama masa pemungutan suara. Sebagai respon, Kepala KUA Kecamatan Lamuru, Abd. Kadir, dengan tegas menugaskan empat stafnya untuk menjadi bagian dari keamanan di Posko Pemilu.

Keempat staf yang ditugaskan, yaitu Muh Ja'far, Syaharuddin, A. Awaluddin, dan Muh. Irfan, siap melaksanakan tugas mereka dengan penuh tanggung jawab. Abd. Kadir menjelaskan bahwa partisipasi KUA dalam posko keamanan ini merupakan wujud nyata dari komitmen untuk mensukseskan dan mengawal jalannya proses demokrasi dalam Pemilu 2024.

Di tengah menjalankan tugasnya, staf KUA Lamuru tidak merasa sendirian karena mereka didukung oleh kehadiran instansi lain seperti Puskesmas, BKKBN, BPP Pertanian, serta Koramil Lamuru dan Polsek Lamuru. Para personel dari berbagai instansi tersebut bergotong-royong dalam menjaga keamanan, menjadikan suasana di Kecamatan Lamuru terasa kondusif dan nyaman.

Masyarakat Kecamatan Lamuru yang antusias menyambut Pemilu 14 Februari 2042, dapat merasakan dampak positif dari sinergi antara KUA dan pemerintah setempat dalam menjaga keamanan selama proses pemilihan berlangsung. Semoga upaya bersama ini mampu menciptakan Pemilu yang aman, adil, dan transparan bagi seluruh warga Kecamatan Lamuru. (Syaharuddin/Ahdi)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default