Daerah

MAN 1 Plus Keterampilan Parepare Gelar Rapat Persiapan Ujian Semester Ganjil Dan Bentuk Tim Kerja PKKM

Foto Kontributor
Nurwina Busrah

Kontributor

Selasa, 11 November 2025
...

Parepare, (Kemenag Parepare) - Menjelang pelaksanaan ujian semester ganjil tahun pelajaran 2025/2026, MAN 1 Plus Keterampilan Parepare menggelar rapat persiapan di Ruang Guru MAN 1 Kota Parepare, Senin, 10 November 2025.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah Rusman Madina dan dihadiri oleh seluruh dewan guru serta panitia pelaksana ujian.

Dalam rapat tersebut, dibentuk panitia ujian semester ganjil dengan susunan: Harlina sebagai Ketua, Hayatun sebagai Sekretaris, dan Harisman sebagai Bendahara. Pembentukan panitia ini menjadi langkah awal untuk memastikan seluruh tahapan ujian berjalan tertib dan terkoordinasi dengan baik.

Sesuai hasil rapat, ujian praktik akan dilaksanakan pada 17–21 November 2025, sedangkan ujian semester ganjil nonpraktik berlangsung pada 24 November–3 Desember 2025. Adapun remedial dijadwalkan pada 4–18 Desember 2025.

Tahun ini, MAN 1 Plus Keterampilan Parepare kembali menggunakan sistem ujian berbasis Android melalui aplikasi CBT Azzahrah. Aplikasi ini dinilai efektif mencegah kecurangan karena siswa tidak dapat membuka dua jendela browser secara bersamaan. Selama ujian berlangsung, peserta hanya dapat mengakses laman ujian resmi melalui aplikasi tersebut.

Rapat juga menyepakati penggunaan 35 soal pilihan ganda untuk mata pelajaran eksakta dan 40 soal pilihan ganda untuk mata pelajaran non-eksakta.

Dalam arahannya, Kepala Madrasah Rusman Madina menegaskan pentingnya profesionalitas, kejujuran, dan kerja sama seluruh pihak.

“Pelaksanaan ujian adalah momentum untuk menumbuhkan nilai disiplin dan integritas pada siswa. Kita semua harus bekerja sama agar pelaksanaan ujian berjalan lancar dan objektif,” ujarnya.

Setelah pembahasan terkait ujian semester, rapat dilanjutkan dengan agenda pembentukan Tim Kerja PKKM (Penilaian Kinerja Kepala Madrasah). Tim ini akan bertugas menyiapkan seluruh dokumen, instrumen, dan data pendukung yang diperlukan dalam pelaksanaan penilaian kinerja kepala madrasah, sebagai bentuk evaluasi dan peningkatan mutu manajemen madrasah.

Melalui dua agenda penting ini, persiapan ujian semester ganjil dan pembentukan tim kerja PKKM, MAN 1 Plus Keterampilan Parepare menunjukkan komitmennya untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pendidikan, baik dari sisi akademik maupun tata kelola kelembagaan.(Akbar/Wn)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default