Daerah

MAS Biharul Ulum Ma'arif Suppa, Persiapkan Sosialisasi PPDB Untuk Tarik Minat Peserta Didik

Foto Kontributor
WAHYUDDIN

Kontributor

Senin, 24 Februari 2025 · 16:40 WIB
...

Suppa, (Humas Pinrang), – MA Biharul Ulum Ma'arif tengah melakukan persiapan intensif untuk melaksanakan sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) DDI Lero. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan program pendidikan serta peluang belajar di MA Biharul Ulum Ma'arif kepada calon peserta didik. Senin, (24/2/2025)

Ketua PPDB, Amin Rahim, bersama Pembina OSIM, Fitriah, beberapa guru, dan peserta didik aktif terlibat dalam persiapan ini. Mereka menyiapkan berbagai materi sosialisasi, termasuk brosur, video profil madrasah, serta informasi mengenai jalur pendaftaran dan program unggulan. “Kami ingin memberikan informasi yang lengkap dan menarik agar calon peserta didik bisa memahami keunggulan yang dimiliki MA Biharul Ulum Ma'arif,” ujar Amin Rahim.

Kepala Madrasah (Kamad) MAS Biharul Ulum Ma'arif, Arifuddin, menegaskan bahwa sosialisasi PPDB ini merupakan langkah strategis dalam memperkenalkan madrasah kepada calon peserta didik.

"Kami berupaya memberikan informasi seluas-luasnya kepada calon peserta didik agar mereka memahami keunggulan MAS Biharul Ulum Ma'arif, baik dari segi akademik, keagamaan, maupun kegiatan ekstrakurikuler. Dengan sosialisasi ini, kami berharap semakin banyak siswa yang tertarik untuk bergabung dan berkembang bersama kami," ujar Arifuddin.

Selain pemaparan materi, dalam sosialisasi nanti juga direncanakan sesi berbagi pengalaman dari peserta didik yang saat ini menempuh pendidikan di MA Biharul Ulum Ma'arif. Hal ini bertujuan agar calon peserta didik mendapatkan gambaran nyata tentang kehidupan belajar di madrasah tersebut. Persiapan ini diharapkan dapat mendukung kelancaran kegiatan sosialisasi serta menarik minat lebih banyak siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Madrasah Aliyah di MA Biharul Ulum Ma'arif. (FHK)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default